Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Rossi Mengaku Sedih Ditinggal Dovizioso dan Crutchlow, Ada Kenangan Manis

Adi Wira Bhre Anggono,Nur Pramudito - Jumat, 20 November 2020 | 20:00 WIB
Valentino Rossi merasa sedih tak lagi bersaing dengan Cal Crutchlow dan Andrea Dovizioso di MotoGP 2021
Instagram @YamahaMotoGP
Valentino Rossi merasa sedih tak lagi bersaing dengan Cal Crutchlow dan Andrea Dovizioso di MotoGP 2021

"Akhir dari sebuah karier, bagian dari karier, selalu merupakan sesuatu yang sangat tidak saya sukai, jujur saja," kata Valentino Rossi dikutip dari Crash.

Baca Juga: Awas Ketinggalan Seri Pamungkas, Ini Jadwal MotoGP Portugal 2020

Cal Crutchlow menang di MotoGP Ceko 2016, ia mengalahkan Valentino Rossi dan Marc Marquez
Cal Crutchlow menang di MotoGP Ceko 2016, ia mengalahkan Valentino Rossi dan Marc Marquez

Pembalap 41 tahun itu kemudian menceritakan kenangan yang ia miliki bersama Dovizioso dan Crutchlow.

Ia mengaku memiliki momen manis bersama kedunya, terutama di dalam lintasan balap.

"Crutchlow sebenarnya pembalap Superbike, tapi saya pikir ia melakukan karir yang penting di MotoGP, saya punya banyak kenangan dengannya," lanjut Rossi.

"Kami bertarung di banyak balapan. Saya ingat kemenangan pertamanya di Brno pada 2016 di balapan basah, di mana saya tiba di urutan kedua," sambungnya.

Baca Juga: MotoGP Portugal 2020: Yamaha Ingin Perpisahan Manis dengan Rossi

Andrea Dovizioso dan n Valentino Rossi saat berlaga di MotoGP Malaysia 2016. Dovizioso finis pertama, Rossi kedua.
MotoGP.com
Andrea Dovizioso dan n Valentino Rossi saat berlaga di MotoGP Malaysia 2016. Dovizioso finis pertama, Rossi kedua.

Sementara, Valentino Rossi mengenal Dovizioso karena balapan minibike saat berusia 10 tahun.

"Dengan Dovi kami memiliki hubungan yang lama karena kami mulai balapan di minibike bersama saat kami berusia 10-11 tahun. Jadi, saya mengingatnya sejak lama," tambahnya.

"Kami melakukan banyak balapan hebat dan saya ingat Malaysia 2016 ketika ia menang dan saya berada di urutan kedua," pungkasnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa