Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mandalika Racing Team Indonesia Resmi Diluncurkan, Begini Tampilan Livery Moto2 Untuk MotoGP 2021

Parwata,Muhammad Rizqi Pradana - Selasa, 10 November 2020 | 13:00 WIB
Ini dia livery resmi dari Mandalika Racing Team Indonesia untuk kejuaraan Moto2 2021 nanti. Ada aksen batiknya!
Pradana/GridOto.com
Ini dia livery resmi dari Mandalika Racing Team Indonesia untuk kejuaraan Moto2 2021 nanti. Ada aksen batiknya!

Otomania.com - Mandalika Racing Team Indonesia resmi diluncurkan, begini tampilam motor yang akan digunakan di Moto2 2021.

Tim balap, Mandalika Racing Team Indonesia (MRTI) telah resmi diluncurkan pada Senin, (9/2020).

MRTI memperkenalkan Dimas Ekky Pratama sebagai pembalap tim pada saat peluncuran dilangsungkan.

Selain itu, livery dari motor Moto2 yang akan dipakai Dimas Ekky berkompetisi di kelas Moto2 2021 juga ikut dipamerkan.

Livery MRTI dalam acara peluncuran kemarin didominasi oleh kombinasi warna merah-putih.

Baca Juga: Raffi Ahmad Dipercaya Sebagai Duta Tim MotoGP Indonesia di Mandalika, Ternyata Ini Alasannya

Tampak samping motor Moto2 dengan livery terbaru Mandalika Racing Team.
Pradana/GridOto.com
Tampak samping motor Moto2 dengan livery terbaru Mandalika Racing Team.

Bedanya dengan foto yang sempat viral di Instagram beberapa waktu lalu, livery MRTI kini menyematkan corak batik berwarna biru di tengah motor yang menunjukan identitas Indonesia.

Namun, bagian putih dari livery resmi motor Moto2 besutan MRTI sama-sama dipenuhi oleh sponsor-sponsor yang kebanyakan merupakan BUMN.

Seperti Pertamina (Persero), Pegadaian, bank BNI, Garuda Indonesia, Telkom Indonesia, juga Kementerian seperti Kemenpora dan Kementerian Pariwisata.

“Sponsor kami banyak berasal dari perusahaan BUMN,” ujar M Rapsel Ali dalam acara peluncuran MRTI, Senin (9/11/2020) malam.

Baca Juga: Resmi, Pertamina Mandalika Racing Team Akan Launching di Tanggal Ini

“Mereka juga sudah berkomitmen untuk mendukung kami selama satu musim penuh di kejuaraan Moto2 2021,” imbuh pria yang juga anggota komisi VI DPR RI tersebut.

Rapsel juga mengonfirmasi bahwa sesuai render yang ditunjukkan, mereka akan menggunakan sasis motor Moto2 buatan Kalex tahun depan.

Tampak belakang motor Moto2 Mandalika Racing Team Indonesia
DAB/OtoRace
Tampak belakang motor Moto2 Mandalika Racing Team Indonesia

“Akhir November 2020 ini, kami dari MRTI akan berangkat ke Barcelona untuk bertemu Dorna sekaligus ada peresmian tim di sana,” ujar Rapsel.

Tapi sebelum musim Moto2 2021 dimulai, mereka akan kembali melakukan unveiling manajemen tim lengkap dan pembalap yang akan menemani Dimas Ekky pada Januari 2021.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa