Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Katana Bukan Cuma Mobil, Ini Sejarah Katana Yang Wujudnya Moge Sport Keren!

Parwata,Gayuh Satriyo Wibowo - Sabtu, 31 Oktober 2020 | 09:00 WIB
Suzuki Katana dalam bentuk motor
Suzuki
Suzuki Katana dalam bentuk motor

Moge Suzuki Katana yang saat ini dijual mengusung mesin injeksi 999 cc empat silinder 16 valve.

Power yang dihasilkan mencapai 147,5 dk pada putaran mesin 10.000 rpm, sedangkan torsinya mencapai 108 Nm di 9.500 rpm.

Suzuki Katana sebenarnya sudah ada sejak tahun 1980-an, saat itu namanya Suzuki Katana GSX1100S yang mengusung mesin 1.100 cc.

Motor ini sukses menggebrak pasar moge dengan desainnya yang nyentrik.

Semua berkat tangan dingin tiga desainernya, Hans Muth yang merupakan mantan desainer BMW, Jan Fellstrom, dan Hans-Georg Kasten.

Baca Juga: Harga Seken Kawasaki ER-6n Masih Stabil, Naik-turunnya Tergantung 3 Hal Ini

Suzuki Katana GSX750SE punya lampu model lipat
Motorbikespecs.net
Suzuki Katana GSX750SE punya lampu model lipat

Kesuksesan tersebut membuat Suzuki Katana hadir dengan varian lain seperti Suzuki Katana GSX1100SE, Suzuki GSX1100SZ, dan Suzuki GSX1100SXZ.

Enggak cuma model dengan kubikasi mesin sampai empat digit, Suzuki Katana juga hadir dengan mesin lebih kecil.

Seperti GSX600F, GSX750SF, sampai GSX750SE yang bentuknya enggak kalah nyentrik dengan lampu depan model lipat.

Desain Katana pun terus berlanjut hingga 2006 sebelum diperkenalkan kembali pada 2019 lalu.

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa