Otomania.com - Putra politikus Amien Rais, Yakni Hanafi Rais mengalami kecelakaan di Tol Cipali, Toyota Alphard yang ia tumpangi mengalami ringsek cukup parah.
Hanafi Rais, putra politikus Amien Rais, mengalami kecelakaan di Tol Cipali tepatnya di Kilometer 112.900, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Minggu (18/10/2020) dini hari.
Hanafi dikabarkan alami luka berat dan terpaksa dilarikan ke rumah sakit di Purwakarta.
Sementara itu, Ferdian, sopir mobil Alphard yang ditumpangi Hanafi, mengalami luka ringan.
Kecelakaan beruntun itu terjadi saat Hanafi melaju dari arah Cirebon ke arah Jakarta.
Baca Juga: Jangan Lupa Catat, Ini Call Center dan Tarif Derek Resmi Jasa Raharja
Alphard ini dikemudikan sopir Hanafi bernama Ferdian.
Saat melintas di lokasi, kendaraan Hanafi ditabrak dari belakang oleh sebuah minibus.
Berikut ini fakta lengkapnya:
1. Diduga ditabrak dari belakang
Dilansir dari Tribunnews, Panit PJR Tol Cipali Iptu Karyana mengatakan, mobil Alphard dengan nomor polisi B 1612 WMV ditabrak minibus dari arah belakang.
Akibatnya, mobil Hanafi terpental dan menabrak mobil kendaraat berat yang ada di depannya.
"Kendaraan tertabrak dari arah belakang. Kemudian terpental dan menabrak lagi kendaraan berat," jelasnya.
Setelah itu, kendaraan yang menabrak diketahui langsung kabur. Petugas masih mendalami penyebab kecelakaan beruntun tersebut.
Baca Juga: Kayak di Film Action, Pikap L300 Membara Sehabis Tabrak Truk Boks, 5 Orang Masuk Rumah Sakit
2. Mobil ringsek
Usai kecelakaan, Hanafi segera dilarikan ke rumah sakit karena dikabarkan alami luka berat.
Sementara itu, mobil Toyota Alphard kondisnya ringsek cukup parah terutama di bagian depan hingga lepas bempernya.
Petugas pun segera mengevakuasi mobil tersebut.
"Hanafi Rais alami luka berat dan sopirnya luka sedang. Sekarang sudah dibawa ke rumah sakit di Purwakarta," ujar dia.
Baca Juga: Calon Pembeli Kecewa, Pajak Mobil Baru Nol Persen Resmi Ditolak Menkeu
3. Kondisi Hanafi Rais usai dirawat pihak rumah sakit
Dilansir dari KompasTV, dokter jaga di ruang IGD RSU Abdul Radjak Purwakarta, Yuli Karnia, menjelaskan, Hanafi Rais mendapatkan luka robek di bagian dahi dan ada luka memar di perut bagian kiri bawah.
"Keluhan nyeri di perut dan sakit kepala. Kami sudah lakukan penanganan sesuai prosedur dilakukan CT scan, lalu diperiksa darah. Saat pemeriksaan darah terjadi penurunan hemoglobin sehingga kami curiga ada luka di dalam perut," kata Yuli, Minggu (18/10/2020).
Selanjutnya, Yuli juga menyebut akan melakukan pemeriksaan USG pada bagian perut Hanafi.
Baca Juga: Jangan Kecelakaan Kalau Enggak Mau Kesulitan Beli Dua Part Ini
4. Penjelasan Barisan Muda PAN
Dilansir dari KompasTV, Ketua Badan Pengkaderan Barisan Muda (BM) PAN, Mustari Bintang Mangkauk mengatakan, kondisi Hanafi mulai membaik.
"Iya betul (Hanafi dirawat di RS Siloam Purwakarta). Mas Hanafi sudah sadarkan diri," ujar Bintang saat dihubungi, Minggu (18/10/2020).
Menurut Bintang, Hanafi menderita luka di pelipis.
"Pelipis atasnya abis dioperasi kecil. Tapi kondisinya sudah membaik dari kondisi semalam (dini hari)," tuturnya.
Sementara itu, sang adik, Hanum Salsabiela Rais, juga menjelaskan kondisi Hanafi sudah mebaik melalui akun resmi Instagram-nya pada Minggu siang.
"Saat ini sudah ditangani dengan baik oleh para dokter dan suster di rumah sakit. Keadaan sadar meski ada beberapa luka yang dijahit. Allah dengan segala kebesaran-Nya masih memperkenankan kakak kami untuk sehat dalam keadaan stabil," tulis Hanum.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Fakta Hanafi Rais Kecelakaan di Tol Cipali, Ditabrak hingga Terpental dan Luka di Pelipis".
Editor | : | Adi Wira Bhre Anggono |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR