Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Katanya Asik Buat Off-Road, Gak Heran Top Speed Suzuki Jimny Cuma Segini

Dida Argadea,Adi Wira Bhre Anggono - Senin, 28 September 2020 | 18:50 WIB
Ilustrasi Suzuki Jimny
Rizky Avryandi/GridOto.com
Ilustrasi Suzuki Jimny

Otomania.com - Suzuki Jimny versi anyar memang terbilang fenomenal untuk mobil di segmen sekelas mesinnya.

Resmi dirilis tahun 2019 lalu dengan membawa nama besar Jimny, desain dari Suzuki Jimny terbaru juga berhasil bikin banyak orang kepincut.

Sebagai mobil baru, aura klasik masih kental terasa di Suzuki Jimny dengan desainnya yang mengotak.

Desain ini juga bikin Jimny kelihatan kokoh, pas untuk sosoknya sebagai SUV.

Baca Juga: Daftar Harga Mobil Bekas Suzuki Katana Wilayah Tangerang, Termurah Enggak Sampai Rp 40 Juta

Untuk pasar global termasuk Indonesia, Suzuki memberikan mesin K15B berkapasitas 1.500 cc berbahan bakar bensin.

Mesin Jimny ini punya power sebesar 100,5 dk pada 6.500 rpm, serta torsi 130 Nm pada 4.000 rpm. Kira-kira berapa ya top speed All New Jimny ini?

Ternyata menurut klaim Suzuki, All New Jimny ini punya top speed 145 Km/jam (87 mph).

Suzuki Jimny punya penggerak roda 4WD
Suzuki Jimny punya penggerak roda 4WD

Sebagai SUV yang didesain untuk bisa jabanin semua medan (off-road ringan), top speed memang enggak jadi fokus utama.

Lagian siapa sih yang mau ngebut pakai SUV kotak macam Jimny ini?

Baca Juga: Raja Tega Beraksi, Suzuki Jimny Dipaksa Pakai Mesin Lexus, Tenaga 505 dk Pakai Bahan Bakar Khusus!

Udah paling bener kalau mau pamer urusan performa ya main ke hutan aja, hehehe.

Lagian torsi sebesar 130 Nm udah cukup oke, apalagi dengan bobot Jimny yang cukup ringan yakni 1.090 Kg, sudah cukup nih buat off-road.

Apalagi Jimny juga tentu saja 4WD yang artinya layak untuk diajak main tanah.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa