Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modifikasi Ekstrem! Suzuki Carry Diajak Off-Road Kaki Dibuat Jenjang, Mesin pake Punya Saudaranya

Parwata,Naufal Nur Aziz Effendi - Minggu, 6 September 2020 | 06:00 WIB
Suzuki Carry Bagong ini disulap jadi mobil Off-road 4x4, mesinnya diganti punya Jimny!
YouTube PowerDrift
Suzuki Carry Bagong ini disulap jadi mobil Off-road 4x4, mesinnya diganti punya Jimny!

Otomania.com - Suzuki Carry, jadi mobil 4x4 buat off-road, pakai mesin Suzuki Jimny, simak videonya.

Sebagai mobil legendaris di Indonesia, Suzuki Carry dikenal bermesin bandel dan juga irit .

Selain itu, Suzuki Carry juga di kenal sebagai salah satu kendaraan favorit untuk dijadikan sebagai mobil keluarga.

Namun, berbeda dengan Suzuki Carry 'Bagong' yang dimodifikasi oleh kru Holy Shift Garage dari India ini.

Bukannya direstorasi supaya menjadi mobil keluarga yang nyaman, tapi malah dibikin jadi mobil off-road 4x4!

Baca Juga: Gokil! Suzuki Carry ST20 Truntung Jadi Bermesin 4-tak, Rupanya Ganti Mesin Motor Bebek Honda

Enggak main-main modifikasinya, minivan lawas ini, kini tampilannya menjadi ekstrem banget, punya style ala kendaraan post-apocalypse seperti di film aksi Mad Max.

Kalau kalian penasaran bagaimana bisa Suzuki Carry yang tadinya mobil keluarga disulap menjadi kendaraan off-road, bisa tonton nih video yang dibagikan akun YouTube PowerDrift ini.

Pada bagian awal video, kita diperlihatkan ada sebuah Suzuki Carry 'bahan' yang kondisinya bisa dibilang memprihatinkan.

Kelirnya sudah mengelupas, karat di mana-mana, mesin mati, dan instrumen yang ada kabinnya juga sudah tidak berfungsi.

Baca Juga: Konsumen Doyan Modif jadi Alasan New Suzuki Carry Hadir, Angsuran Kredit Rp 4 Jutaan

proses perakitan Suzuki Carry Bagong menjadi mobil off-road 4x4
YouTube PowerDrift
proses perakitan Suzuki Carry Bagong menjadi mobil off-road 4x4

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa