Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Rumor Suksesor Avanza-Xenia Bakal Muncul 2021, Apakah Mobil Bermata Sipit Ini?

Adi Wira Bhre Anggono - Selasa, 8 September 2020 | 17:35 WIB
Daihatsu DN Multisix, Mobil Konsep Penerus Daihatsu Xenia/Toyota Avanza
Radityo Herdianto
Daihatsu DN Multisix, Mobil Konsep Penerus Daihatsu Xenia/Toyota Avanza

Untuk diketahui, DN Multisix adalah sebuah MPV yang menyajikan tiga baris tempat duduk dengan kapasitas enam orang penumpang.

Disebutkan juga bahwa DN Multisix produksi massal akan mengusung platform milik Rocky. Artinya MPV ini akan memiliki karakter atau rasa berkendara seperti SUV.

Bicara soal dapur pacu, karena mengusung sasis yang sama dengan Rocky, otomatis mesin yang digunakan juga identik. Yakni unit 1KR-VET 1.000 cc 3-silinder dengan turbo yang menghasilkan tenaga 96 tk dan torsi 140 Nm.

Baca Juga: Avanza Bekas Buatan Lama Masih Menggoda, Modal Rp 50 Jutaan Bisa Dapat Keluaran Tahun 2004-2006

Sebagai mobil konsep DN MUltisix tampil futuristis dan modern dengan suicide doors
Ghulam/KompasOtomotif
Sebagai mobil konsep DN MUltisix tampil futuristis dan modern dengan suicide doors

Untuk diketahui, DN Multisix adalah sebuah MPV yang menyajikan tiga baris tempat duduk dengan kapasitas enam orang penumpang.

Disebutkan juga bahwa DN Multisix produksi massal akan mengusung platform milik Rocky. Artinya MPV ini akan memiliki karakter atau rasa berkendara seperti SUV.

Bicara soal dapur pacu, karena mengusung sasis yang sama dengan Rocky, otomatis mesin yang digunakan juga identik. Yakni unit 1KR-VET 1.000 cc 3-silinder dengan turbo yang menghasilkan tenaga 96 tk dan torsi 140 Nm.

DN Multisix (Daihatsu New Multisix), yang terendus akan menjadi suksesor dari Avanza-Xenia. Namun, di beberapa pernyataan pihak Daihatsu, model ini kemungkinan juga hanya bakal menambah line–up Daihatsu, sehingga anak perusahaan Toyota ini bakal punya tiga jagoan di segmen MPV, Xenia, Sigra dan konsep "DN Multisix”.

Ilustrasi. DN Multisix dianggap paling cocok untuk meneruskan generasi Xenia-Avanza
Harryt MR/Otomotifnet
Ilustrasi. DN Multisix dianggap paling cocok untuk meneruskan generasi Xenia-Avanza

“Kalau disebutkan pasar MPV itu cocok untuk Indonesia, tentu betul, dan kami juga punya dua backbone saat ini, Sigra dan Xenia. Kemudian ini juga salah satu pemikiran kami untuk menambah setidaknya produk line-up kami di MPV (merujuk pada DN Multisix),” ujar Pradipto Sugondo, Executive Officer Research & Development PT Astra Daihatsu Motor (ADM), Kamis (10/8/2017).

Salah satu argumen yang cukup kuat lainnya, terkait DN Multisix hanya akan mendampingi Avanza-Xenia, yaitu soal penggerak roda depan yang akan disematkan ketika survey pasar positif.

Kalau akhirnya begitu, nampanya sulit menggantikan Avanza-Xenia yang citranya sudah kuat di penggerak roda belakang.

Pasalnya Indonesia memiliki kontur dan medan jalan yang beragam, terutama di luar daerah kota, jalanan naik-turun cukup mendominasi. Di sinilah kelebihan dari sistem penggerak roda belakang cukup dibutuhkan.

Spesifikasi Daihatsu DN Multisix
Kompas.com/Daihatsu
Spesifikasi Daihatsu DN Multisix

Penyataan lainnya yang cukup menarik, datang dari Amelia Tjandra, Direktur Pemasaran Astra Daihatsu Motor (ADM).

Dirinya secara spontan menuturkan, kalau ini akan menjadi pengganti Avanza-Xenia. Walupun pada ucapan selanjutnya, Amelia menampik mengetahui ujung dari mobil konsep ini.

“Iya memang, kalau lihat bentuknya kan?,” ucap Amelia ketika ditanyakan soal rumors kalau ini akan menjadi suksesor Avanza-Xenia.

Pertanyaan lanjutannya, apakah kemungkinan dua tahun lagi ini akan menjadi penggantin Avanza-Xenia, Amelia menjawab “Tidak mau ngomong ya, kalau dibilang apakah bisa, ya saya bilang apa juga bisa,” ucap Amelia.

Editor : Adi Wira Bhre Anggono
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa