Otomania.com - Sebuah aksi pencurian unit motor di sebuah rumah terjadi dan terekam CCTV.
Pencurian terjadi di Jalan Karya Dame nomor 19, Kelurahan Sei Agul, Kecamatan Medan Barat, Kota Medan.
Peristiwa itu terjadi pada Jumat (4/9/2020) sekitar pukul 05.39 WIB.
Melansir dari Tribun-Medan.com, dalam rekaman CCTV yang berdurasi 1 menit 57 detik itu.
Terlihat dua orang berboncengan mengendarai sebuah motor, kedua pelaku mendekati sebuah rumah yang menjadi targetnya.
Setelah melihat kondisi rumah sepi, seorang pelaku masuk.
Sedangkan pelaku lainnya menunggu di depan pagar sembari mengawasi, apakah ada tanda-tanda pemilik rumah keluar.
Pelaku yang menggunakan helm masuk dengan dengan cara mengendap-endap.
Setelah melihat sepeda motor yang menjadi target, pelaku kemudian mengeluarkan sekumpulan kunci dari dalam sakunya.
Editor | : | Dimas Pradopo |
Sumber | : | Tribun-Medan.com |
KOMENTAR