Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Aneh! Maling Kuras Isi Rumah Satu Keluarga Tidak Ada Yang Tersadar, Vario 150, Dua Laptop, Handphone Sampai Jam Rolex Raib

Parwata - Minggu, 16 Agustus 2020 | 09:00 WIB
Engsel jendela di dapur rumah korban rusak diduga congkel pelaku pencurian yang membawa kabur Honda Vario dan barang berharga milik Pasutri di Desa Wunut, Kecamatan Mojoanyar, Kabupaten Mojokerto, Senin (15/8/2020).
SURYA/MOHAMMAD ROMADONI
Engsel jendela di dapur rumah korban rusak diduga congkel pelaku pencurian yang membawa kabur Honda Vario dan barang berharga milik Pasutri di Desa Wunut, Kecamatan Mojoanyar, Kabupaten Mojokerto, Senin (15/8/2020).

"Pelaku juga mengambil satu Handphone merek Xiomi milik saya padahal saat itu saya tidur di dalam kamar," ungkap pria yang meminta identitasnya tidak dipublikasikan karena privasi.

Menurut dia, sebelum kejadian pencurian itu korban pulang ke rumah sekitar pukul 01.30 WIB.

Ia langsung tidur di kamar anak pertamanya, laki-laki sekolah kelas III berusia 9 tahun di dalam kamar yang berada persis di samping dapur.

Sedangkan, istrinya tidur bersama anak bungsu di kamar terpisah yang berada di sebelahnya.

"Secara logika saya tidur pulas namun kalau pelaku membawa sesuatu sesuai mitos saya kurang tahu karena saya tidak mendengar suara gaduh maupun suara lainnya," terangnya.

Masih kata korban SF, pelaku mengambil motor Vario 150 yang kunci kontaknya berada di dalam dashboard motor tersebut.

Pelaku juga mengambil Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) beserta uang tunai di dalam dompet milik istrinya.

Baca Juga: Buruh Ladang Kebingungan Motornya Raib, Pencuri Ngaku Begini

"Perkiraan pelaku lebih dari satu orang karena barang yang dibawa (Dicuri, Red) jumlahnya banyak," jelasnya.

Ditambahkannya, pelaku merusak engsel kunci jendela dapur diduga dicongkel dengan besi untuk masuk ke dalam rumahnya.

Bahkan pelaku sempat mengambil pisau dari dapur yang ditinggal di dalam ruangan kamar tempat menaruh tas dan Laptop berada persis di samping garasi.

Kejadian pencurian ini baru pertama kali terjadi sejak tinggal di rumahnya pada 2015.

"Kerugian akibat pencurian ini jika dikalkulasikan dibawah Rp 50 juta atau sekitar Rp. 45 juta," bebernya.

Kasus pencurian ini pertama kali dilaporkan Bhabinkamtibmas Polres Mojokerto yang berada di desanya dan diteruskan ke Polsek Mojoanyar.

"Sudah dilaporkan tadi Polisi juga sudah ada datang ke rumah," tandasnya.

Kanit Reskrim Polsek Mojoanyar, Ipda Suroto membenarkan korban sudah melapor terkait kejadian pencurian tersebut.

Dia bersama anggotanya telah mendatangi lokasi kejadian perkara pencurian yang berada di dalam rumah korban.

"Korban kehilangan motor yang di parkir dalam ruangan tengah beserta barang berharga lainnya dan pintu depan dalam kondisi terbuka kemudian dilaporkan ke Polsek Mojoanyar," pungkasnya.

Menurut dia, dari hasil penyelidikan dan keterangan korban pihaknya belum dapat memastikan pelaku pencurian yang diduga lebih dari dua orang tersebut.

"Kita belum bisa menyampaikan karena kasus pencurian ini masih dalam proses penyelidikan," imbuhnya.

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Kawanan Maling Satroni Rumah Pasutri Mojokerto, Motor dan Barang Branded Raib: Rugi Puluhan Juta,

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : TribunJatim.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa