Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Modifikasi Motor Honda ADV150, Berkonsep Sport Atau Toring

Dok Grid - Rabu, 10 Januari 2024 | 10:42 WIB
Honda ADV 150 modifikasi
Bikers Gear Indonesia
Honda ADV 150 modifikasi

Otomania.com - Honda ADV150 sejak kemunculannya sering dikaitkan dengan kegiatan adventure alias petualangan.

Maklum saja karena namanya mirip dengan Honda X-ADV 750, ya walaupun ADV150 bukan ditujukan sebagai motor adventure betulan ya.

Modifikasi gaya adventure atau touring dengan medan dua alam pun banyak diaplikasikan oleh para pemiliknya.

Eh, tapi tunggu dulu. Ternyata yang mengejar gaya sporty untuk ADV150 juga tak kalah banyak dan tak kalah menarik lho!

Nah, buat sobat yang punya Honda ADV 150 dan masih bingung menentukan konsep modifikasinya, coba kami kasih contoh yang sukses modfinya nih!

Baca Juga: Jangan Asal Modif, Ternyata Ini Fungsi Utama Steering Damper Pada Motor

Honda ADV 150 Sport dari RSV Racing
Webike.vn
Honda ADV 150 Sport dari RSV Racing

Meski tampang Honda ADV 150 sendiri sudah memiliki aura adventure ala touring bike, bukan berarti jika memilih konsep modifikasi lain seperti sporty elegan tidak cocok diaplikasikan ke motor ini.

Misalnya seperti Honda ADV 150 milik bro Rifky yang berani mengambil konsep sporty tapi elegan di bawah ini.

Tidak seperti modifikasi Honda ADV 150 pada umumnya, Rifky memilih fokus di rombakan warna bodi dengan motif airbrush plus penggunaan part-part premium.

Honda ADV 150 tampil beda dengan airbrush Redbull Racing.
Yuka Samudera
Honda ADV 150 tampil beda dengan airbrush Redbull Racing.

"Karena saya kepengen modifikasi Honda ADV 150 saya beda, biasanya kan ADV itu modifikasinya mengarah ke touring style gitu kan.

Nah saya lebih ke city bike aja deh, motor untuk dalam kota. Jadi ubahannya lebih ke visual dan estetika saja," ujar Rifky.

Baca Juga: Ini Rekomendasi Modifikasi Yamaha Aerox Ganteng Konsep Sporty

"Ya kekurangannya sudah pasti agak sayang kalau diajak touring jarak jauh, dan karena ngga ada bagasi tambahan seperti penggunaan box misalkan.

Terus ya warna dan motif di motor saya sepertinya lebih cocok untuk diajak komuter di dalam kota saja, biar jadi pusat perhatian," kata Rifky sambil terkekeh.

Modifikasi Honda ADV 150, pakai motif airbrush yang digarap R3 Custom Painting.
Yuka Samudera/GridOto
Modifikasi Honda ADV 150, pakai motif airbrush yang digarap R3 Custom Painting.

Lain halnya jika sobat memang tertarik memodifikasi Honda ADV 150 kalian dengan konsep touring style seperti layaknya milik Agung dari Bikers Gear Indonesia ini.

Otomatis segala part dan aksesoris yang terpasang lebih mengedepankan fungsionalitas untuk keperluan touring jarak jauh, meski estetika tetap dipertahankan.

Honda ADV 150 dipasang full box, makin siap diajak touring jarak jauh!
@akseptiadi/BGI
Honda ADV 150 dipasang full box, makin siap diajak touring jarak jauh!

"Modifikasi Honda ADV 150 berkonsep touring style itu memang mengedepankan fungsionalitas, meski nilai estetikanya juga jangan dihilangkan.

Contoh piranti safety yang ditambah seperti crashbar, windshield custom yang lebih tinggi, penambahan lampu untuk penerangan, atau pemakaian box sebagai bagasi tambahan," tukas Agung.

Honda ADV 150 dipasang full box, makin siap diajak touring jarak jauh!
@akseptiadi/BGI
Honda ADV 150 dipasang full box, makin siap diajak touring jarak jauh!

"Meski begitu, harus diperhatikan proper atau tidaknya part-part yang akan dipakai.

Kaya lampu tambahan ya musti sewajarnya, jangan yang lebay sampai ganggu pengendara lain. Atau pemakaian box yang juga sesuai fungsi saja," lanjutnya.

Honda ADV 150 dari Kicker Custom
Webike.vn
Honda ADV 150 dari Kicker Custom
"Kekurangannya mungkin dimensi motor terasa agak lebih besar.

Tapi ya ngga mungkin juga pakai side box untuk harian, pakai top box saja juga lebih dari cukup," ujarnya menambahkan.

Gimana? Jadinya mau modif gaya apa nih buat Honda ADV150 punyamu?

Baca Juga: Ternyata Ini Penyebab Headlamp Mika Lampu Motor Berembun, Simak 

 

Editor : optimization
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa