Otomania.com - Kondisi pandemi membuat para ATPM melalui dilernya melakukan program untuk menggenjot penjualan.
Seperti melakukan strategi penjualan secara digital yang ikut dilakukan oleh PT Astra Daihatsu Motor (ADM).
Beberapa waktu lalu merek asal Jepang ini mencoba peruntungan dengan mengelar Virtual Daihatsu Festival.
Ajang yang dihelat hanya dalam waktu satu jam tersebut diklaim berhasil mengantongi 404 surat pemesanan kendaraan ( SPK).
Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relation Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO), mengatakan, acara tersebut diikuti oleh kurang lebih 1.800 viewer yang melibatkan diler Daihatsu di Indonesia.
"Daihatsu mengerti kondisi pandemi yang tidak memungkinkan untuk bertemu konsumen secara langsung. Virtual Daihatsu Festival menjadi solusi untuk berinteraksi dengan konsumen di tengah wabah Covid-19," kata Hendrayadi dalam keterangan resminya, Senin (6/7/2020).
Dari 404 SPK yang sukses diraih, tipe kendaraan tiga baris diklaim menjadi primadona dengan kontribusi sebesar 46 persen. Mulai dari multi purpose vehicle (MPV), low cost green car (LCGC) tiga baris, serta sport utility vehicle (SUV).
Posisi kedua, sebanyak 43 persen disumbang oleh jenis kendaraan komersial Daihatsu.
Sedangkan sisanya, yakni sebanyak 11 persen didonasikan oleh model city car.
Editor | : | Adi Wira Bhre Anggono |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR