Otomania.com - Belakangan viral video tiga emak-emak bermain TikTok di jembatan Suramadu, perilaku ini jelas menuai banyak kecaman dari netizen.
Karena dianggap dapat membahayakan pengguna jalan yang sedang melintas di jembatan.
Aksi ketiga wanita nekad bermain TikTok tersebut dilakukan di Jembatan Suramadu, Jawa Timur.
Melansir dari Kompas.com, menanggapi video yang memperlihatkan tiga wanita bermain TikTok yang viral tersebut.
Baca Juga: Kebangetan! Anak Ingin Penjarakan Ibu Gara-gara Motor, Reaksi Polisi Bikin Salut
Direktur Lalu Lintas Polda Jawa Timur Kombes Budi Indra Dermawan mengaku sudah melakukan pengamatan.
Menurutnya, video tersebut diambil saat polisi sedang tidak melakukan patroli.
Aksi nekat yang dilakukan warga tersebut, kata dia, juga tidak bisa dibenarkan dengan alasan apapun.
Sebab, selain membahayakan pengguna jalan, di kawasan tersebut sudah ada petunjuk larangan berhenti.
"Aksi ibu-ibu itu jelas membahayakan," katanya saat dikonfirmasi, Kamis (2/7/2020) malam.
Editor | : | Dimas Pradopo |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR