Otomania.com - Ternyata jambret, istri korban segera tekan capture, begitu melihat yang muncul bukan wajah suaminya
Suami istri sedang melakukan panggilan video menggunakan handphone, menjadi korban kejahatan jalanan yakni jambret.
Seorang ibu rumah tangga dengan berinisial AP, berasal dari dari Sawahan, Surabaya, mengatakan.
Bahwa ponsel milik suaminya berinisial FB, yang si jambret oleh pelaku kejahatan jalanan.
Melansir dari Surya.co.id, ceritanya, saat itu suaminya memang sedang melakukan panggilan video atau video call dengan dirinya.
Baca Juga: Sikat Handphone Bocah, 2 Jambret Dipukuli dan Ditelanjangi, Kakak Pelaku Datang Meminta Maaf
Panggilan video call itu dilakukan suaminya sambil jogging, sekira pukul 06.30 WIB, Minggu (28/6/2020).
"Pas sampai Kedungdoro. Kami video call. Awalnya kan gak tau kalau suami lagi di luar, jogging," jelasnya.
Di tengah obrolan asyik yang tengah berlangsung, antara pasangan suami istri (pasutri) yang bermukim di sebuah komplek perumahan di Sawahan, Surabaya itu.
Tak dinyana-nyana, ungkap AP, tampilan layar ponsel yang semula stabil menampilkan wajah suaminya itu, tampak terguncang tak karuan.
Editor | : | Dimas Pradopo |
Sumber | : | Surya.co.id |
KOMENTAR