Otomania.com - Sarung tangan menjadi salah satu perlengkapan keamanan wajib bagi pengendara motor.
Jenis sarung tangan sendiri ada yang menutup penuh jari tangan (full finger).
Dan ada juga yang hanya menutup setengah dari jari tangan (half finger).
Dari segi keselamatan apakah kedua sarung tangan tersebut aman digunakan untuk berkendara?
Sony Susmana, Training Director Safety Defensive Consultant Indonesia(SDCI) memberikan pendapatnya.
Baca Juga: Wajib Dipakai Saat PSBB, Ini Tiga Cara Pilih Sarung Tangan Berkendara Versi Tim Safety Riding Honda
Menurut Sony, penggunaaan sarung tangan untuk motor sebaiknya yang menutupi semua jari.
"Pakai sarung tangan saat riding hukumnya wajib, sarung tangan motor juga wajib yang full finger," kata Sony, Senin (9/6/2020).
Ia menjelaskan, memakai sarung tangan full finger tentunya untuk alasan keselamatan, supaya meminimalisir risiko cedera.
"Saat jatuh dari motor, pasti tangan akan menggapai aspal, sehingga aman dari cedera terparut," terangnya.
Editor | : | Adi Wira Bhre Anggono |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR