Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bikin Melongo! Ini Daftar Harga Mobil Awal 90'an, Sekarang Cuma Dapat Yamaha Mio!

Dwi Wahyu R.,Parwata - Jumat, 29 Mei 2020 | 16:48 WIB
Toyota Kijang Super model Pick-Up
Toyota
Toyota Kijang Super model Pick-Up

Otomania.com - Harga Yamaha Mio 2020 di kisaran Rp 17 jutaan, dulu uang sejumlah itu sudah bisa buat beli mobil baru.

Harga Yamaha Mio untuk wilayah DKI Jakarta per April 2020 (29/5/2020) terpantau berada di kisaran Rp 17 jutaan.

Dengan harga tersebut, di tahun 1991 yang silam sudah bisa untuk menebus mobil baru dengan beberapa pilihan.

Berikut informasi daftar harga mobil baru pada bulan Mei yang tayang di Tabloid Otomotif edisi No. 1/I/1991.

Baca Juga: Siap-siap Naik Harga, Ini Banderol Baru Xpander, L300, dan Triton

Dari data di edisi perdana tahun 1991 Tabloid Otomotif tersebut tercatat ada 11 mobil baru dari 4 merek.

Secara umum, seluruh mobil baru buatan 1991 ini jenisnya minibus atau pick-up.

Simak berikut harga dan pilihannya.

Daihatsu Zebra
Dok. Otomotif

1. Daihatsu

Dari kubu Daihatsu, dengan uang sebanyak itu bisa beli Daihatsu Zebra 1.300 cc Minibus 3-pintu (Rp 16,5 juta), 4 pintu (Rp 17 juta), dan Pick-up (Rp 12 juta).

Daihatsu Zebra alias Daihatsu Hijet S89 (generasi ke-8) merupakan salah satu minibus populer pada tahun 1991.

Baca Juga: Harga Mobil Bekas Turun Drastis, Banderol Honda Mobilio Turun Sampai Rp 30 Juta, Lainnya Silakan Cek di Sini

Pada Daihatsu Zebra ini untuk pertama kalinya menggunakan "Daihatsu Original Body" untuk tipe minibus.

Daihatsu Zebra tahun 1991 menggunakan mesin 4 silinder 1.300 cc.

Ini adalah aplikasi mesin 1.300 cc 16 valve pertama di Indonesia bagi mobil niaga.

Suzuki Carry Adiputro
Dok. Otomotif
Suzuki Carry Adiputro

2. Suzuki

Kalau dari keluarga Suzuki, dengan uang setara harga Honda BeAT baru bisa dapat Suzuki Futura ST 100 Pick-up (Rp 11.750.000), ST 100 Minibus (Rp 15.750.000), Suzuki Futura Pick-up (Rp 13.500.000), dan Suzuki Futura Minibus (Rp 17.250.000).

Suzuki Carry 1000 atau Suzuki Carry ST100 dibekali mesin F10A.

Baca Juga: Angkut! Toyota Avanza Bekas Cuma Rp 50 Juta, Yang Lebih Muda Transmisi Matik Kena Rp 90 Juta Saja

Ini adalah mesin 4-silinder 970 cc 8 katup yang mampu menghasilkan tenaga 44 dk dan torsi 75 Nm.

Mesin ini terkenal irit, perawatan mudah, dan punya daya tahan bagus.

Kalau Suzuki Futura merupakan sharing platform dengan Mitsubishi Colt T120SS.

Walau begitu tampang dan mesin Suzuki futura berbeda dengan Mitsubishi Colt T120SS.

Pada saat diluncurkan pada 1991, Suzuki Futura dibekali mesin 4-silinder 1.300 cc (G13) dengan sistem bahan bakar karburator.

Mitsubishi Colt T120SS distop produksinya
Dok. MMKSI
Mitsubishi Colt T120SS distop produksinya

3. Mitsubishi

Kalau penggemar Mitsubishi, bisa ambil Mitsubishi Colt T120SS Pick-up (Rp 13.200.000) dan Mitsubishi Colt T120SS Minibus (Rp 17.500.000).

Mitsubishi Colt T120SS ini berbeda desain gril, lampu depan, dan dashboard dengan Suzuki Futura.

Untuk mesinnya Mitsubishi Colt T120SS pada 1991 menggunakan 4-silinder 1.343 cc SOHC dengan kode 4G17.

Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 78 dk dan torsi puncak 107 Nm.

Toyota Kijang Super model Pick-Up
Toyota
Toyota Kijang Super model Pick-Up

4. Toyota

Kalau Toyota, cuma bisa dapat Toyota Kijang Pick-up saja, baik sasis pendek (KF40) maupun panjang (KF50).

Kedua mobil ini dijual dengan banderol Rp 15.000.000 dan Rp 17.000.000.

Untuk Toyota Kijang Super (generasi ke-3) jenis minibus, tipe termurah harganya pada 1991 Rp 18,2 juta.

Baca Juga: Harga Mobil Bekas: VW Caravelle Bodi Bongsor Kabin Lega, Benderol Mulai Rp 180 Jutaan

Toyota Kijang ini menggunakan mesin 5K 1.486 cc yang dilengkapi teknologi Advance Super Response Engine (ASRE) untuk menyempurnakan sistem pasokan bahan bakar.

Aplikasi teknologi ASRE ini membuat output mesin Toyota Kijang Super meningkat dari 61 dk menjadi 63 dk.

Harga Daihatsu pada 1991
Dok. Tabloid Otomotif
Harga Daihatsu pada 1991

Harga Mitsubishi tahun 1991
Dok. Otomotif
Harga Mitsubishi tahun 1991

Harga Suzuki tahun 1991
Dok. Otomotif
Harga Suzuki tahun 1991

Harga Toyota tahun 1991
Dok. Otomotif
Harga Toyota tahun 1991

Daftar Harga Mobil Tahun 1991 yang Setara dengan Honda BeAT 2020

1. Daihatsu Zebra 1.300 cc Pick-up : Rp 12.000.000
2. Daihatsu Zebra 1.300 cc Minibus 4 pintu : Rp 17.000.000
3. Daihatsu Zebra 1.300 cc Minibus 3 pintu : Rp 16.500.000
4. Mitsubishi Colt T120SS Pick-up : Rp 13.200.000
5. Mitsubishi Colt T120SS Minibus : Rp 17.500.000
6. Suzuki Futura ST 100 Pick-up : Rp 11.750.000
7. Suzuki ST 100 Minibus : Rp 15.750.000
8. Suzuki Futura Pick-up : Rp 13.500.000
9. Suzuki Futura Minibus : Rp 17.250.000
10. Toyota Kijang Pick-up Sasis Pendek : Rp 17.000.000
11. Toyota Kijang Pick-up Sasis Panjang : Rp 15.500.000

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa