Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dandim, Kapolres, dan Plt Bupati Sampai Turun Tangan Urus Tawuran Antar Desa yang Dipicu Suara Knalpot

Parwata - Kamis, 28 Mei 2020 | 13:30 WIB
Puluhan pemuda Desa Mata Ie, Kecamatan Pasie Raja, Kabupaten Aceh Selatan terlibat saling serang (tawuran) dengan puluhan pemuda Desa Air Pinang, Kecamatan Tapaktuan, Rabu (27/5/2020) malam.
For Serambinews.com
Puluhan pemuda Desa Mata Ie, Kecamatan Pasie Raja, Kabupaten Aceh Selatan terlibat saling serang (tawuran) dengan puluhan pemuda Desa Air Pinang, Kecamatan Tapaktuan, Rabu (27/5/2020) malam.

Sejumlah tembakan peringatan ke udara yang dilepaskan dari senjata laras panjang aparat TNI/Polri terdengar jelas.

Aparat juga terlihat mengejar warga yang hendak terlibat bentrokan di atas badan jalan negara lintasan Tapaktuan – Medan.

Informasi terakhir yang diterima, kerumunan massa yang hendak melakukan aksi bentrokan dan saling serang itu berhasil di bubarkan malam itu juga.

Keadaan di lokasi sudah aman dan sudah dapat dikendalikan oleh aparat TNI/Polri sehingga suasana sudah kembali normal.

Beberapa saat kejadian, Kapolres Aceh Selatan AKBP Ardanto Nugroho SIK MH, Dandim 0107 Letkol Inf R Sulistya Herlambang HB dan Plt Bupati Aceh Selatan Tgk Amran terlihat secara berturut-turut telah tiba di Desa Air Pinang, Kecamatan Tapaktuan.

Baca Juga: Ketilang Pakai Knalpot Brong Enggak Bisa Berkelit Lagi, Polres Lamongan Punya Alat Deteksi Kebisinngan

Kedatangan petinggi daerah ini adalah untuk melakukan perdamaian antar kedua belah pihak. Proses upaya perdamaian yang dimediasi langsung oleh pejabat Forkopimda.

Sementara, puluhan aparat TNI/Polri bersenjata lengkap terlihat masih berjaga-jaga mengamankan lokasi tersebut.

Terkait dengan kejadian itu, Kapolres Aceh Selatan AKBP Ardanto Nugroho SIK,MH yang dikonfirmasi Serambi melalui Kapolsek Pasie Raja Iptu Adrianus T SE mengaku situasi sudah normal.

"Hanya masalah anak muda dan masalahnya sudah ditangani antar perangkat," jelasnya singkat.

Artikel ini telah tayang di Serambinews.com dengan judul "Berawal dari Teguran Suara Knalpot Racing Motor, Pemuda Dua Desa di Aceh Selatan Saling Serang".

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa