Otomania.com - Seorang anggota polisi langsung dimutasi melalui arah Kapolda atas tindakannya yang tidak tertib di check point PSBB.
Sebelumnya diberitakan, viral di media sosial video seorang pengendara Toyota Fortuner beradu mulut dengan anggota polisi yang sedang melaksanakan tugas pemeriksaan di pos penjagaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kota Bandung.
Dari video yag diunggah akun Instagram @seputarbandungcom, tampak pengemudi mobil ditegur lantaran tak mengenakan masker.
Di potongan video lainnya, mobil yang dikendaraai pemudi itu pun mundur dan hampir saja menabrak pengendara motor di belakangnya.
Baca Juga: Viral Emak-emak Ngamuk Bongkar Portal Kampung, Pakai Silat Lidah Sama Pengendara Motor Segala
Pria ini kemudian tancap gas meninggalkan lokasi.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, peristiwa dalam video itu terjadi di cek poin Kecamatan Ciparay, di depan Mapolsek Ciparay, Senin.
Pengemudi mobil Fortuner ternyata seorang anggota polisi berpangkat Bripka berinisial HI yang berdinas di Mapolrestabes Bandung.
Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Rudi Sufahriadi kemudian memutasi Bripka HI.
Perintah itu karena aksi arogan HI yang marah saat ditegur karena tak menggunakan masker oleh anggota Satlantas.
Editor | : | Adi Wira Bhre Anggono |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR