Otomania.com - Seorang wanita melakukan perlawanan dengan mengejar pelaku jambret bermotor yang merampas tasnya pada 11/5/2020) kemarin.
Wanita pengendara Honda BeAT tersebut menjadi korban jambret saat melintas di kawasan Jalan Tambak Rejo, Simokerto, Surabaya.
Melansir dari TribunJatim.com, dari informasi yang dihimpun, terjadinya kejadian sekira pukul 23.00 WIB.
Selama melintas di sepanjang jalan tersebut wanita itu tidak menyadari dirinya diintai oleh pelaku.
Pelaku jambret adalah seorang pria dengan mengendarai Honda Vario.
Setibanya di depan Rumah Sakit dr Soewandie, pelaku lantas mendekati motor korban.
Lalu tangannya menggapai tas korban, kemudian menariknya. Untungnya korban tidak sampai terjerembab.
Namun sayangnya, pelaku berhasil kabur dengan tas hasil curiannya.
Saksi mata kejadian Noeval mengatakan, korban sempat mengejar si pelaku, namun karena kalah cepat korban kehilangan jejak pelaku.
"Untung korban gak jatuh saat ditarik tasnya. Tapi ya sayangnya ketika dilakukan pengejaran pelaku dapat lolos," katanya, Rabu (13/5/2020).
Pasalnya, lanjut Noeval, si pelaku nekat menggeber kencang laju motornya, dengan melawan arus.
Baca Juga: Dua Kali Tanya Jalan Masuk ke Kuburan, Kalung Emas Emak-emak Pun Melayang, Aksinya Terekam CCTV
Dan jejaknya hilang di persimpangan jalan yang mengarah ke kawasan makam WR Supratman.
"Jadi dia itu habis jambret langsung belok ke kanan dengan melawan arus," pungkasnya.
Sementara itu, Kapolsek Simokerto AKP Rian Septia Kurniawan membenarkan adanya aksi penjambretan tersebut.
"Iya benar. Korban penjambretan juga telah melapor ke kami," ujarnya saat dikonfirmasi awak media.
Ia mengaku telah menerima laporan dari si korban. Dan kini pihaknya sedang melakukan penyidikan.
"Anggota juga telah melakukan penyelidikan terkait kasus penjambretan tersebut,” pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Aksi Berani Wanita Kejar Jambret di Tambak Rejo Surabaya, Pelaku Ngebut Lawan Arus: Kalah Cepat,
Editor | : | Adi Wira Bhre Anggono |
Sumber | : | TribunJatim.com |
KOMENTAR