Otomania.com - Baim Wong baru saja tersadar kalau dirinya habis kena tipu seseorang yang memakai seragam ojek online.
Saat itu ia memberi sejumlah uang karena merasa iba saat melihat orang berseragam ojol itu sedang mendorong motornya.
Ternyata sosok yang ia tolong dalam videonya adalah seorang penipu yang sering kali melakukan modus tersebut.
Hal ini terungkap seusai videonya itu viral dan ditanggapi oleh beberapa YouTuber yang merasa pernah bertemu dengan sosok driver ojol yang sama
Setelah ditelusuri Baim Wong, ternyata benar, sosok tersebut adalah penipu dengan modus pengemudi ojek online atau ojol yang berpura-pura kehabisan bensin.
Hal ini ia paparkan dalam vlognya yang berjudul "PENIPUAN!! BAIM KENA TIPU! TERNYATA OJOL INI MODUS MOGOK!! BAIM DIBOONGIN SUPAYA BISA DIDUITIN".
Baim pun mencoba menonton kembali video ketika dirinya bertemu dengan si pelaku.
Dalam vlog kali ini, Baim mengaku dirinya tidak menyangka bisa tertipu.
Dia juga menemukan kejanggalan lantaran si pelaku menuju arah yang berlawanan setelah menerima bantuan dari Baim.
Si pelaku awalnya tertangkap kamera seperti ingin mendekati Baim, tetapi setelah menerima uang Baim, dia pergi ke arah yang berlawanan.
"Tapi kok kayak enggak akting ya, bingung gue. Gue ngeliatnya benar kok. Nah tapi begonya gue, ini orang arah ke sana, tapi kenapa jadi muter balik ya pulangnya. Nah itu yang agak mencurigakan," ucap Baim seperti dikutip Kompas.com, Sabtu (9/5/2020).
Kemudian, Baim membuka video kanal YouTuber yang juga mengalami hal yang sama sepertinya.
Baim terkejut melihat pelat nomor yang dipakai pengendara ojol itu sama dengan orang yang dia bantu.
Bahkan, pernyataan-pernyataan si pelaku juga sama.
"Sama sih dialognya 'enggak apa-apa saya dorong aja'. Bohong nih sapi, masa dorong dari Ancol, ini di mana nih, sama nih modusnya dia udah jauh dorongnya. Wah kacau nih orang," kata Baim.
"Wah, dialognya sama, dari jam 7 keluar, gue jadi ketawa sendiri kenapa gue bisa kena tipu ya. Dia modusnya supaya orang kasihan sama dia, dijauhin dulu, habis itu dikasih tahu jam dia kerja, pinter ini orang ya sialan bener," lanjutnya.
Meski belum bisa memastikan apakah pelaku benar-benar menipunya, Baim Wong mengaku sudah mengikhlaskan uang yang sudah dia berikan.
"Tapi ini bukannya suudzon ya, nanti dia beneran lagi, ya saya enggak tahu, belum ada kebenarannya. Bismillah-lah yang penting niat kita baiknya, mau nipu atau enggak, mudah-mudahan ya duitnya berguna buat dia," tambah Baim.
Baca Juga: Bedah New Ninja 250 di Indonesia, Powernya Beda Sama yang Versi Pasar Jepang?
Kronologi Penipuan
Saat itu, Baim Wong memberi uang pada seorang driver ojek online yang ditemuinya di jalan.
Saat Baim Wong berniat untuk pulang setelah menolong manusia silver, ada seorang pengendara berjaket ojek online mendorong motornya yang berupa Honda Absolute Revo.
Pria itu mendorong motor ke arah Baim Wong dengan melawan arus lalu lintas.
Baim Wong lantas bertanya pada pria tersebut.
Baca Juga: Bubarkan Tongkrongan di Tengah PSBB, Dua Polisi Ini Malah Ditabrak Satria FU, Tulang Rahang Patah
"Kenapa beh," kata Baim Wong.
"Kehabisan bensin," jawab pria itu.
"Diisi dulu aja," kata Baim.
Pria ini mengeluhkan bawah sudah tiga minggu penghasilannya tak menentu.
"Udah hampir 3 minggu begini terus," katanya.
"Nih saya bayar," kata Baim Wong.
"Gak usah, gak jangan, saya mau pulang aja," katanya.
Baca Juga: Bersepeda di Medan Seorang Perempuan Jadi Korban Begal Payudara, Pelaku Bermotor Diburu Polisi
"Gak apa-apa buat istrinya aja," kata Baim Wiong.
Meski begitu, pria ini masih menolak uang dari Baim Wong.
"Jangan pak," katanya.
"Kalau misal gak mau dibantu gimana," kata Baim.
"Kalau saya sih terserah bapak, kan buat kerja," ujar Baim Wong.
Sampai akhirnya ia menerima uang dari Baim Wong.
Setelah diberi uang oleh Baim Wong, driver ojek online ini kembali mendorong motornya.
Namun kali ini, ia mendorong motor ke arah kebalikan dari yang awal ia mendatangi Baim Wong.
Artikel ini telah tayang di Tribunpalu.com dengan judul "Jadi Korban Penipuan Bermodus Ojek Online, Baim Wong: Kenapa Gue Bisa Kena Tipu Ya?".
Editor | : | Adi Wira Bhre Anggono |
Sumber | : | TribunPalu.com |
KOMENTAR