Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Video Purnawirawan TNI Marah Ditegur Tak Pakai Masker di Check Point PSBB, Nekat Acungkan Pisau ke Petugas

Adi Wira Bhre Anggono - Kamis, 16 April 2020 | 20:30 WIB
Seorang purnawirawan TNI mengacungkan pisau saat ditegur petugas karena tak memakai masker, Rabu (15/4/2020) di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Tangkapan layar Instagram @elshintanewsandtalk
Seorang purnawirawan TNI mengacungkan pisau saat ditegur petugas karena tak memakai masker, Rabu (15/4/2020) di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Otomania.com - Seorang purnawirawan TNI nekat menodongkan pisau ke petugas saat diingatkan untuk memakai masker.

Peristiwa itu terjadi di pos pengecekan di yang berada di kawasan Pasar Jumat, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, pada Rabu (15/4/2020).

Dilansir dari Kompas.tv, Camat Kebayoran Baru, Aroman, membenarkan adanya kejadian tersebut.

Menurut Aroman, alasan purnawirawan itu menodongkan pisau hanya karena tidak terima saat dimintai pakai masker.

Baca Juga: 12 Begal di Sidoarjo Keroyok Pengendara Motor, Honda BeAT Disikat, Korban Dipukul Paving Blok

Namun Aroman memastikan pria tersebut belum sempat melukai petugas.

"Disuruh pakai masker, mungkin dia enggak terima ya. Jadinya dia melakukan hal seperti itu (menodongkan pisau)," kata Aroman, seperti dikutip Kompas.com pada Rabu (11/4/2020).

Aksi purnawirawan TNI itu pun sempat viral setelah video penangkapannya diungggah oleh akun Instagram @elshintanewsandtalk pada Rabu (15/4/2020) kemarin.

Dalam video itu, terlihat beberapa anggota polisi dan petugas dari Dinas Perhubungan mencoba mengamankan sang purnawirawan tersebut.

Baca Juga: OTOMOTIF Award 2020: All New Yamaha NMAX 155 Raih Gelar Bike of The Year, Selamat!

Sebelum mengacungkan pisau, pria tersebut juga membentak-bentak petugas. 

Salah seorang petugas Dishub kemudian mencoba mengambil pisau dari tangan pria tersebut.

Setelah pisau berhasil diamankan, purnawirawan itu langsung dibawa ke pos penjagaan untuk diperiksa.

Sementara itu, Wakasatlantas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Sugianto, mengatakan purnawirawan TNI itu menolak ketika diminta petugas memakai masker.

Baca Juga: Pendatang Baru, Suzuki XL7 Raih Gelar Car of The Year OTOMOTIF Award 2020, Ini Dasar Penilainnya

Sugianto menambahkan, sang purnawirawan menyebut pakai masker atau tidak itu adalah hak pribadinya.

"Dia bilang 'mau pakai masker mau tidak itu hak saya'. Marah-marah dia,lalu turun malah menodongkan senjata pisau," kata Sugianto.

Sugianto menambahkan, pria tersebut pun sudah meminta maaf atas kelakukannya itu.

Selanjutnya, petugas membiarkan pria tersebut pergi. Adapun pisau milik pria tersebut telah disita polisi.

Artikel ini pertama kali tayang di Kompas.tv dengan judul "Viral Purnawirawan TNI Ngamuk dan Todongkan Pisau ke Polisi Saat Diminta Pakai Masker".


---------------------------------------

Ingin lebih lengkap dan detail ulasan otomotif seperti test drive, test ride, tips, knowledge, bisnis, motorsport dan lainnya, kalian bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF secara digital (e-magz). Caranya klik: www.gridstore.id Kalian akan mendapatkan paket berlangganan menarik.

Editor : Adi Wira Bhre Anggono
Sumber : Kompas.tv

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa