Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Viral Pengusaha Asal Solo Bagi-bagi Sembako Pakai Mobil Mewah, Alasannya Bikin Terhenyak

Adi Wira Bhre Anggono - Kamis, 16 April 2020 | 15:30 WIB
Habib Hasan Mulachela, pengusaha asal Kota Solo yang viral karena bagi-bagi sembako naik mobil mahal.
tangkapan layar Instagram @muhammad_andika0812
Habib Hasan Mulachela, pengusaha asal Kota Solo yang viral karena bagi-bagi sembako naik mobil mahal.

Otomania.com - Belakangan ini viral nama Habib Hasan Mulachela (65) yang membagi-bagikan sembako naik mobil mewah.

Hasan yang merupakan pengusaha catering asal Pasar Kliwon, Solo, Jawa Tengah itu ingin membantu masyarakat di tengah pandemi Corona.

Habib Hasan mengaku terpukul hatinya melihat rakyat kecil seperti tukang becak dan tukang sol sepatu yang hanya terdiam tanpa orderan.

"Saya lihat tidak ada kegiatan, mereka juga terpukul secara ekonomi," kata Habib Hasan dihubungi TribunSolo.com, Rabu (1/4/2020).

Baca Juga: OTOMOTIF Award 2020: All New Yamaha NMAX 155 Raih Gelar Bike of The Year, Selamat!

Kondisi itu membuat Habib Hasan tak tenang, dari pada hanya berpangku tangan Habib Hasan memutuskan turun langsung.

Dia ingin meringankan beban rakyat kecil tersebut.

"Tiap hari saya bagi 500 kg beras untuk 100 orang masing-masing 5 kg, ditambah Rp 100 ribu," kata Hasan.

Habib Hasan Mulachela saat diwawancarai Deddy Corbuzier dalam acara Hitam Putih Trans7.
Tangkapan layar Youtube Trans7
Habib Hasan Mulachela saat diwawancarai Deddy Corbuzier dalam acara Hitam Putih Trans7.

Tak lama setelahnya karena aksinya tersebut kemudian menarik perhatian Deddy Corbuzier untuk menelponya dalam acaranya di Hitam Putih Trans 7, Rabu (15/4/2020).

Baca Juga: Penasaran, Bisakah Motor Bekas Cuma Ada STNK Dibuatkan BPKB? Polisi Kasih Penjelasan Begini

Dalam sesi telpon tersebut hal yang menjadi perhatian Deddy Corbuzier adalah mobil sport milik Habib Hasan yang sering digunakannya untuk membagikan bantuannya.

''Ini kan ada mobil sport ya sejak kapan mobil sport buat angkut beras?'', Ujar Deddy Corbuzier.

Habib Hasan memang beberapa kali tertangkap kamera saat sedang membagikan sembako dengan mengendarai mobil mewah.

Dari unggahan video di media sosial, ia terlihat menggunakan Honda CR-Z dan Toyota Fortuner.

Baca Juga: Layunya Bisnis Mobkas Karena Corona, Datsun GO Sampai Sentuh Harga Rp 45 Juta

Saat ditanyai, pengusaha catering ini pun menjelaskan jika dirinya telah melakukan aksinya jika sudah hari ke delapan menggunakan mobil sport-nya

Seperti dilansir dari Tribunsolo.com, Habib Hasan juga menjelaskan jika aksinya tersebut dilakukan dengan total bantuan 500 kg beras dan uang tunai total Rp 10 Juta setiap harinya.

Pengusaha catering, Habib Hasan, saat membagikan sembako di kawasan Pasar Kliwon, Solo, Rabu (1/4/2020).
TribunSolo.com/Ryantono Puji Santoso
Pengusaha catering, Habib Hasan, saat membagikan sembako di kawasan Pasar Kliwon, Solo, Rabu (1/4/2020).

Saat ditanya Deddy Corbuzier soal bagaimana cara mendistribusikanya, pengusaha catering ini pun tak kuasa menahan pilu saat menjelaskanya.

"Saya yang mendatangi sendiri ketika mereka yang susah, kasihan mas Deddy mereka dalam keadaan sulit semuanya mereka panik mereka diberhentikan dalam pekerjaanya yang abang becak tidak ada penumpangnya", ujar pengusaha 65 tahun ini yang tak kuasa menahan kesedihan.

Baca Juga: Buat Atau Perpanpanjang Masa Berlaku SIM A dan C Lewat SIM Online, Begini Caranya

Kakek ini menjelaskan jika dengan ia membantu secara langsung bisa mengetahui bagaimana yang dirasakan masyarakat, dan tak lupa menggunakan alat pelindung diri saat bertemu masyarakat.

Habib Hasan pun kemudian menjelaskan jika di daerahnya (Solo) kini sudah mulai banyak bantuan yang bermunculan di masyarakat dalam bentuk makanan dan sembako.

Deddy Corbuzier kemudian menanyakan soal berapa lama bantuan akan terus dilakukan.

''Apakah yang dilakukan Habib ini akan terus dilakukan atau ada jangka waktunya Habib stop?'' tanya pembawa acara Hitam Putih.

Baca Juga: Ngintip Ah... Mobil Mewah Kepunyaan Andi Taufan Stafsus Milenial Presiden

"Insyaallah terus.. saya jual (berikan) harta saya ini untuk mereka.. saya mati ini tidak membawa apa-apa buat apa disimpan" jawab pengusaha asal Pasar Kliwon ini.

Terkait dengan usahanya pengusaha ini pun menjelaskan jika sudah 2 minggu lebih usahanya diberhentikan akibat wabah corona ini.

Di akhir perbincangannya Deddy Corbuzier pun bertanya mengapa menggunakan mobil sport saat berbagi kepada masyarakat.

Pengusaha ini pun menjelaskan jika ia ingin membuat masyarakat sadar walaupun orang punya mobil sport mau berbagi dan dateng ke kampung-kampung.

"Iya supaya mereka tau ini loh orang punya mobil bagus tapi mau berbagi mau datang ke kampung-kampung" ujarnya.

Artikel ini telah tayang di Tribunsolo.com dengan judul "Ditanya Deddy Corbuzier Sampai Kapan Beri Bantuan, Pengusaha Asal Solo: Saya Mati Tidak Bawa Apa".


---------------------------------------

Ingin lebih lengkap dan detail ulasan otomotif seperti test drive, test ride, tips, knowledge, bisnis, motorsport dan lainnya, kalian bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF secara digital (e-magz). Caranya klik: www.gridstore.id Kalian akan mendapatkan paket berlangganan menarik.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa