Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Katana Tampang Kalem, Kap Mesin Ada Airscoop, Boleh Curiga Mesinnya Turbo

Aditya Pradifta,Parwata - Kamis, 20 Februari 2020 | 09:00 WIB
Suzuki Katana berubah jadi Jimny bermesin turbo
Aditya Pradifta
Suzuki Katana berubah jadi Jimny bermesin turbo

Otomania.com - Banyak yang melakukan ubahan atau modifikasi pada Suzuki Katana seperti dibikin ala mobil off-road atau bergaya klimis. 

Untuk Suzuki Katana yang satu ini, oleh pemiliknya yang merupakan seorang pembalap. 

Dapur pacu atau mesinnya telah berubah dari standarnya , Katana ini menggunakan mesin turbo.

Hal itu Seperti yang disampaikan oleh Andri, builder Jimny dari Beberes Garasi.

Baca Juga: Akhirnya Keran Pemesanan New Jimny Ditutup Sementara, Suzuki Hindari Antrean Mengular

"Pemiliknya generasi pembalap tahun 1980-1990-an," buka Andri, dikutip dari GridOto.com.

Suzuki Katana ini mesin lamanya dipensiunkan dan diganti menggunkan mesin Jimny JA22 berkode K6A DOHC Turbo dengan kapasitas 660 cc.

Mesin tersebut menggantikan posisi F10A bawaan Katana yang berkapasitas 1.000 cc dengan tonjokan torsi 73,5 Nm dan tenaga 45 dk.

Sementara versi standar mesin turbo K6A ini mampu menyuplai tenaga sampai 65 DK.

Baca Juga: Enggak Nyangka Suzuki Jimny Terbaru Bisa Jadi Pikap, Keren Juga!

Sebetulnya, mesin K6A ini merupakan mesin lama yang sudah digunakan sejak 1998 pada masa kejayaan Jimny Gen 2 dengan JA12-nya.

Lalu kiprahnya dilanjutkan hingga era Gen 3 dengan JB23.

"Semua komponen mesin original JA22 dan uniknya ternyata mesin ini gak di-rebuilt sama owner. Soalnya masih bagus. Tapi ini belum pernah naik dyno jadi belum tahu berapa besar perubahannya," terang Andri.

Nah supaya lonjakkan tenaga mesin meningkat maka dikonfigurasi dengan blow-off lansiran HKS SQV type 2.

Baca Juga: Jimny Sierra Marine Style, Perpaduan Warnanya Bisa Banget Jadi Inspirasi Modifikasi

Suplai udara pun semkin optial berkat adanya open filter dari Ferrox, "Intake hose ganti Samco, selang radiator juga Samco," tukas Andri.

Untuk knalpot dibuat custom full system buatan Budi Knalpot.

Dandanan luar pun dibikin semakin kece dengan mengecat ulang full body dengan warna silver solid.

Lalu biar total disebut JDM Style segala perintilan pun diganti dengan JA11, mulai dari kap mesin yang lengkap dengan air scoop, pintu belakang, dan tire hanger.

Hal lain yang menjadi wajib saat bermain Jimny JDM ialah atap trepes dan bumper JDM.

"Itu custom kalau atas sama bumper. Cuma kan kalau atap ambil dari bahan yang ada makanya pakai SGP (Suzuki Genuine Parts)," terang Andri lagi.

Nah, biar ada kesan lebih modern maka dipasang juga headlamp LED Jeep Style dan roof spoiler LED JDM model.

"Kalau pelek ini gue yang pasangin, aslinya sih gak pakai OEM JA22 Enkei," sambungnya.

Pelek yang dipakai yakni OEM JA22 Enkei ring 16x5,5 inci ET 22, dibalut ban Accelera MT01 185/85 R16.

Data modifikasi

Suzuki Jimny 2002 4x2
JA11 JDM Style
Injeksi Turbo

Eksterior

Kap mesin JA11
Pintu belakang JA11
Tire hanger JA11
Grill depan Samurai SGP (Suzuki Genuine Parts)
Atap trepes SGP (Suzuki Genuine Parts)
Lampu depan LED Jeep Style
Bumper depan-belakang custom JDM Style
Roof spoiler LED JDM model
Lampu sein SGP (Suzuki Genuine Parts)
Tutup bensin Suzuki APV SGP (Suzuki Genuine Parts)
Fuel tank protector galvanis
Repaint

Kaki-kaki

Velg OEM JA22 Enkei ring 16x5,5 inci ET 22
Ban Accelera MT01 185/85 R16

Mesin

Suzuki Jimny JA22 K6A DOHC Turbo
Fuel tank Jimny JA22
Oil catch tank Cusco
Open filter Ferrox stainless
Blow-off HKS SQV type 2
Selang radiator Samco
Intake hose Samco
Exhaust full by Budi Knalpot

Editor : Indra Aditya
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa