Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Horor! Water Barrier Gerak Sendiri, Ternyata Penyebabnya Cuma Sepele. Tapi Tetap Berbahaya!

Adi Wira Bhre Anggono - Rabu, 30 Oktober 2019 | 11:00 WIB
Barrier tol Pandaan-Malang bergerak mendadak di KM 65, dihubungkan peristiwa mistis
instagram @dashcam_owners_indonesia
Barrier tol Pandaan-Malang bergerak mendadak di KM 65, dihubungkan peristiwa mistis

Otomania.com - Beberapa hari kemarin sempat viral sebuah rekaman video yang memperlihatkan water barrier bergerak sendiri di Tol Malang-Pandaan.

Video tersebut ramai di media sosial, dan banyak yang komentar dengan mengaitkannya ke hal-hal mistis.

Humas Tol Malang-Pandaan (Mapan) Agus Trianto akhirnya menanggapi video yang viral tersebut.

Agus menjelaskan peristiwa itu terjadi di STA (Stasioning) 62-67. Lokasi itu adalah bukit yang sedang digali sehingga seperti lorong.

(Baca Juga: Bisa Jadi Ikon Baru, Presiden Jokowi Resmikan Jembatan Terpanjang di Papua)

Ia menerangkan di sisi selatan lembah terbuka sehingga angin dari lembah yang lumayan kuat ketika melewati lorong bisa semakin kuat sehingga bisa menggeser water barrier yang tidak terisi air.

"Water Barrier kemarin memang tidak terisi air. Jadi, mudah bergerak meski hanya tertiup angin. Ini bukan hal mistis yang banyak dibicarakan di media sosial," kata Agus, Selasa (29/30/2019).

Agus mengungkapkan pihaknya sudah melakukan tindakan selanjutnya.

Ia mengaku sudah memasang rambu Hati hati angin kencang.

(Baca Juga: Main Api, Kisah Cinta Segitiga Driver Taksi Online Berujung Kematian)

"Kami juga sudah mengisi water barier itu dengan air," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Video Viral Water Barrier 'Gerak Sendiri' ke Tengah Jalan, Ini Penjelasan Pihak Tol Mapan Pasuruan.

Artikel ini telah tayang di Surya.co.id dengan judul "Video Viral Water Barrier 'Gerak Sendiri' ke Tengah Jalan, Ini Penjelasan Pihak Tol Mapan Pasuruan".

Editor : Indra Aditya
Sumber : Surya.co.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa