Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cuaca Panas Saat Riding Bisa Bikin Dehidrasi, Hindari Penggunaan Jaket Seperti Ini

Parwata - Kamis, 24 Oktober 2019 | 19:00 WIB
Ilustrasi. Memilih jaket
Farhan
Ilustrasi. Memilih jaket

Otomania.com - Belakangan ini di Tanah Air sedang dilanda cuaca panas yang tergolong ekstrem.

Jakarta sebagai salah satu contohnya, pada siang hari suhu udara bisa mencapai 35-37 derajat celcius.

Nah, agar tidak mengalami dehidrasi, bagi bikers sebaiknya menyesuaikan apparel riding yang digunakan.

Terlebih bagi mereka yang harus riding selama seharian.

Baca Juga: Apparel Respiro Terus Mendunia, Dipakai Pembalap dan Tim Balap MotoGP

Seperti disampaikan oleh Adi Sucipto alias Adi Jotos selaku instruktur safety riding PT. Wahana Makmur Sejati.

"Kalau cuaca panas ekstrim gini pasti harus dihindari pakai jaket riding yang kelewat tebal," bilang Adi Jotos, dikutip dari Gridoto.com.

"Kalau punya jaket branded pilih yang punya ventilasi atau sirkulasi udara yang bagus," tambahnya.

"Jangan pakai jaket turing yang biasa dipakai untuk riding antar kota," canda Jotos.

apparel

Baca Juga: Adu Gengsi Nih, Lorenzo Juga Disponsori Apparel Tenar Saingi Marquez

Jaket kulit juga tidak disarankan ketika cuaca panas seperti ini.

"Atau simpelnya kita pakai jaket yang bahannya parasut atau yang tipis sekalian kalau hanya untuk riding dalam kota," lanjut Jotos lagi.

Pemilihan warna juga bisa diperhatikan.

"Kalau lagi panas gini kita pakai warna hitam, ya tentu saja akan terasa semakin panas di badan karena menyerap panas," tambahnya lagi.

"Sebisa mungkin pilih warna putih atau terang saja agar tidak terlalu gerah dan bikin kita dehidrasi," tutupnya.

Editor : Parwata
Sumber : Gridoto

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa