Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Wacana Nomor Kendaraan Listrik Beda Warna Dari yang Lain, Tujuannya?

Indra Aditya - Sabtu, 12 Oktober 2019 | 09:00 WIB
Mitsubishi Boyong Mobil Listrik i-MiEV ke Sumba, Studi Pengisian Daya Listrik Dari Panel Surya
Rendy
Mitsubishi Boyong Mobil Listrik i-MiEV ke Sumba, Studi Pengisian Daya Listrik Dari Panel Surya

Otomania.com - Wacana pelat nomor untuk kendaraan listrik berbeda dari kendaraan bermesin konvensional.

“Perbedaan pelat nomor itu sebetulnya kita mengadopsi di beberapa negara karena di sana motor listrik warna dasarnya berbeda,” ujar Dirjen Perhubungan Darat Kementrian Perhubungan, Budi Setiyadi, (2/10/19).

Budi menjelaskan, pembedaan warna pelat nomor ini juga merupakan salah satu upaya agar masyarakat beralih ke kendaraan listrik.

“Semangat kita pemerintah untuk mendorong bagaimana penggunaan kendaraan listrik untuk cepat ada penetrasi ke masyarakat dan pasar,” katanya.

Baca Juga: Mobil Listrik dan Hybrid Semakin Berkembang, Toyota Garansi Baterai Sampai 10 Tahun

Selain itu, pembedaan warna pelat nomor ini juga merupakan upaya pemberian insentif nonfiskal pada kendaraan listrik.

Seperti contoh penyediaan jalur khusus untuk kendaraan listrik dan pembebasan biaya parkir.

“Petugas itu harus tahu kendaraan listrik apa bukan, makanya diusulkan bisa dengan perbedaan warna pelat nomor,” jelasnya.

Untuk itu, Budi mengatakan pihaknya masih berkoordinasi dengan kepolisian terkait pelat nomor yang aturannya ada di Kapolri.

PT Paiton Energy menghibahkan 50 unit kendaraan listrik VIAR Q1 kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov)
Tribunnews.com
PT Paiton Energy menghibahkan 50 unit kendaraan listrik VIAR Q1 kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov)

Editor : Indra Aditya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa