Otomania.com - Honda Accord 2019 resmi diluncurkan PT Honda Prospect Motor (HPM) pada ajang pameran otomotif GIIAS 2019 akhir Juli lalu.
Honda Accord terbaru ini mengalami perubahan yang signifikan secara keseluruhan dibandingkan dengan generasi sebelumnya.
Untuk fiturnya sendiri Honda Accord generasi ke 10 ini juga cukup lengkap untuk menunjang kenyamanan pemilik mobil.
Salah satunya adalah disematkan dua tombol di samping senderan jok penumpang depan.
Ternyata tombol ini berfungsi untuk mengatur posisi jok penumpang depan secara elektris.
Baca Juga: Honda Accord Terbaru Meluncur di GIIAS 2019, Mesin Pakai Turbo
Tombol yang di atas digunakan untuk mengatur posisi reclining jok dan tombol di bawahnya digunakan untuk sliding maju-mundur jok.
Tujuannya adalah saat terdapat penumpang di belakang tombol ini berguna untuk menambah legroom.
Tinggal majukan jok penumpang depan serta atur reclining sampai pada posisi dimana penumpang belakang mendapatkan cukup ruang untuk bersantai di bangku belakang.
Memang orientasi mobil ini lebih ke penumpang yang berada di belakang.
Artikel ini sudah tayang di GridOto.com dengan judul
https://www.gridoto.com/read/221803373/tombol-ini-bikin-leg-room-penumpang-belakang-honda-accord-makin-lega#!%2F
Editor | : | Indra Aditya |
KOMENTAR