Otomania.com - Honda Monkey, resmi dipasarkan di Indonesai dengan harga senilai Rp 65 juta.
Ternyata motor keluaran Honda ini, memiliki teknologi seperti pada superbike Honda.
Teknologi tersebut ditanamkan di Anti-lock Braking System (ABS) Honda Monkey ini.
Meskipun hanya satu channel namun spesial, karena sistem ABS-nya menyerupai superbike Honda.
Seperti disampaikan oleh Endro Sutarno, Technical Service Division PT Astra Honda Motor (AHM) kepada awak media.
Baca Juga: Resmi Diluncurkan Di Indonesaia, Honda Monkey Ada Warna Apa Saja?
"Untuk ABS Honda Monkey hanya satu channel yaitu rem depan," buka Endro Sutarno, dikutip dari GridOto.com.
Yang berarti, bahwa sistem ABS ini hanya berfungsi di rem bagian depannya saja, sementara rem belakangnya tidak.
"Tapi ditambah dengan dengan Inertia Monitoring Unit (IMU). Mungkin ini motor ABS satu channel pertama yang pakai IMU," jelas Endro Sutarno .
Lantas, bagaimana cara kerja ABS dengan IMU di Honda Monkey ini?
"Kalau ABS biasa hanya mendeteksi pengereman mendadak secara horizontal saat melaju ke depan," Kata Endro Sutarno.
Baca Juga: Honda Monkey, Jadi Lebih Keren Gunakan Livery Tim Balap MotoGP
"IMU membaca ketika bagian badan motor ada yang terangkat akibat pengereman mendadak (stoppie)," tambah Endro Sutarno.
IMU ini secara sederhana bisa diartikan sebagai sensor untuk mengetahui posisi motor lewat pendulum yang ada di bagian dalamnya.
Makanya, sensor ini bisa memberitahu ke modulator (ECU) jika ban belakang ingin terangkat saat proses dilakukan pengereman.
Untuk lebih jelasnya silakan simak foto berikut ini.
Karena dimensi yang kecil, dan cuma berbobot 107 kg, makanya Honda pasangkan IMU pada sistem ABS.
"Makanya Honda mempertimbangkan penggunaan ABS yang dibantu dengan IMU untuk mencegah terjadinya ban belakang yang terangkat dalam proses pengereman," jelas Endro Sutarno.
Baca Juga: Honda Monkey Bikin Penasaran, Dua Kali Ikut Pameran Cuma Jadi Pajangan
Jadi, saat IMU membaca ban belakang motor akan terangkat, IMU akan mengirimkan pesan ke ABS modulator untuk mengurangi tingkat pengeremannya.
Sebenarnya beberapa motor Honda sudah ada yang dilengkapi dengan IMU, bahkan secara fungsinya lebih lengkap lagi.
Salah satunya adalah superbike besutan Honda yaitu CBR1000RR FireBlade.
"Tapi kalau IMU pada Honda CBR1000RR FireBlade itu bekerja pada dua channel," kata Endro Sutarno lagi.
"Kalau di Honda Monkey itu mungkin kali pertama IMU bekerja pada ABS satu channel," pungkas Endro Sutarno.
Editor | : | Parwata |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR