Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dua Orang Pertama Nyetir Mobil di Bulan, Yuk Kenalan Dulu Sama Mereka

Dimas Pradopo - Jumat, 7 Juni 2019 | 13:07 WIB
Lunar Roving Vehichle (LRV) menjadi kendaraan pertama yang berhasil di kendarai di bulan
NASA
Lunar Roving Vehichle (LRV) menjadi kendaraan pertama yang berhasil di kendarai di bulan

Otomania.com - Mobil bernama Lunar Roving Vehichle (LRV) ini jadi mobil pertama yang menjejakkan bannya di bulan. Iya di bulan, kalian enggak salah dengar kok!

Keberhasilan Lunar Roving di bulan juga menggambarkan bagaimana industri otomotif di Amerika Serikat sukses untuk mewujudkan mobil yang bisa berjalan di permukaan bulan.

Tapi, kamu tahu gak sob orang pertama yang jadi sopir kendaraan ini di bulan?

Bukan Neil Amstrong, Michael Collins atau Edwin Aldrin, keduanya adalah generasi setelahnya.

 Mereka merupakan 2 orang astronot NASA yaitu David Scott dan James B Irwin.

David Scott, pemegang rekor orang pertama yang mengendarai kendaraan di bulan
NASA
David Scott, pemegang rekor orang pertama yang mengendarai kendaraan di bulan

Mobil yang mereka kendarai di bulan ternyata bertenaga listrik dan tentunya tidak sekencang Bugatti Veyron Super Sport hehe..

Baca Juga: Modal Pakai Oli Lebih Encer Motor Jadi Lebih Irit? Begini Faktanya

Akan tetapi, dengan kondisi ruang hampa, kendaraan tersebut berhasil berjalan tanpa cela saja sudah sangat luar biasa.

Ya, ketangguhan mobil tersebut melintasi bulan tidak perlu diragukan lagi padahal kejadian ini berlangsung di tahun 1971. Sudah lama banget ya!

James B Irwin, Astronot yang ikut terbang ke bulan bersama David Scott yang menjadi orang pertama yang mengendarai kendaraan di bulan
NASA
James B Irwin, Astronot yang ikut terbang ke bulan bersama David Scott yang menjadi orang pertama yang mengendarai kendaraan di bulan

Keberhasilan Lunar Roving Vehicle (LRV) mendarat di bulan memang tidak sefenomenal Neil Armstrong, Edwin Aldrin dan Michael Collins.

Namun, bagi dunia otomotif kehadiran Lunar Roving Vehicle (LRV) di bulan adalah sebuah langkah besar.

Teknologi yang sudah diterapkan saat pembangunan proyek tersebut justru bisa dimanfaatkan oleh industri otomotif dunia.

Khususnya untuk pengembangan kendaraan lisrtik.

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa