Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mau Beli Motor Sport Kawasaki, Budget Minim, Ada Solusinya Nih

Indra Aditya - Jumat, 10 Mei 2019 | 04:30 WIB
kawasaki ninja 250
olx
kawasaki ninja 250

Otomania.com - Sukses Motor di bilangan Kelapa Dua, Depok punya pemandangan unit di showroomnya yang menjual motor seken.

Biasanya showroom mokas hanya memajang motor matik, bebek dan hanya sedikit pada kategori sport.

Namun di Sukses Motor cukup banyak motor sportnya, namun yang menarik adalah cukup banyaknya motor kawasaki terutama untuk seri 2-taknya.

Harry selaku pegawai di Sukses motor menjelaskan, penjualan Kawasaki relatif standar bisa dibilang biasa saja karena Kawasaki lebih segmented produknya yang kebanyakan motor sport.

Baca Juga : Ninja 250SL Dijamin Ngacir, Kapasitas Mesin Bengkak jadi 315 Cc

"Sebenarnya tetep yang paling laris itu matik Honda kaya BeAT, Vario, tapi kalo Ninja itu biasanya anak muda yang cari. Terus yang paling laku itu Ninja seri 2-tak," ujar Harry, Kamis (9/5/2019).

Harry mengatakan, Kawasaki seperti Ninja 250, KLX, W 175 pernah terjual di dealernya tapi relatif lama karena untuk harganya bisa di bilang kelasnya menengah ke atas.

Dalam pembiayaan, untuk Kawasaki Ninja seri 2-tak keluaran tahun 2013-2016 DP-nya berkisar Rp 1,5 sampai 3 juta dengan tenor 11 sampai 35 kali cicilan per bulan.

Untuk Kawasaki 4-tak seperti W 175 dan KLX biaya DP-nya kisaran Rp 1,5 sampai 4 juta dengan biaya cicilan minimal 1 juta per bulannya.

Baca Juga : Ramai Soal Ninja 250 Empat Silinder, Dengar Dulu Suaranya, Bikin Deg-degan

Kawasaki Ninja ZX 250 R
motorcyclenews.com
Kawasaki Ninja ZX 250 R

Sementara bagi yang ingin mengadopsi Ninja 250 RR mono sampai 250 RR ABS atau SE terbaru, DP-nya yaitu sebesar Rp 2,9 sampai 4,5 juta dengan angsuran minimal 900 ribuan per bulan.


Nah, jadi bagaimana cukup menarik bukan dengan budget yang minim dan terbatas pun kita dapat membawa pulang sebuah motor sport sekelas Ninja.

Artikel ini sudah tayang di GridOto.com dengan judul Beli Motor Sport Kawasaki Bikin Kantong Jebol? Ini Solusinya

Editor : Indra Aditya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa