Diduga tak kuat menanjak dan rem blong, bus berwarna kuning tersebut langsung nyelonong mundur.
Kecepatan bus saat mundur cukup kencang, beruntung saat bus mundur tak ada kendaraan yang tertabrak.
Beberapa motor dan mobil yang sedang melaju berhasil menghindari bus yang sedang mundur.
Saat bus tersebut mundur, sang sopir membelokkan setir hingga akhirnya bus terbalik di sisi kanan jalan usai menakbrak pembatas jalan.
Tak ada motor maupun mobil yang tertabrak bus, namun para penumpang yang diduga rombongan sekolah itu banyak yang luka.
Baca Juga : Dua Pelajar Tewas Terjepit, Bus yang Ditumpangi Senderan di Pohon
Belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian terkait kejadian ini.
Dalam video selanjutnya, terlihat para pelajar dievakuasi dari dalam bus.
Banyak dari mereka yang mengalami luka di kepala.
Terdengar suara tangis dari para siswa SD yang telah dievakuasi dari dalam bus itu.
Artikel ini telah tayang di tribunnewsbogor.com dengan judul Bus yang Mundur dan Terbalik di Tanjakan Selarong Puncak Mengangkut Pelajar yang ingin Berlibur,
Editor | : | Parwata |
Sumber | : | TribunnewsBogor.com |
KOMENTAR