Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Simak Nih, Harga Mobil Operasional Subaru Yang Akan Dilelang Bea Cukai

Parwata - Rabu, 3 April 2019 | 10:40 WIB
Ini dia daftar Harga mobil Subaru yang dilelang
Direktorat jenderal Bea dan Cukai
Ini dia daftar Harga mobil Subaru yang dilelang

Otomania.com - Sebanyak 20 mobil bermerek yaitu Subaru akan dilelang.

Lelang tersebut akan dilakukan Kantor Pelayanan Utama Bea dan Cukai Tipe A Tanjung Priok.

Dari 20 unit mobil Subaru yang akan dilelang, tersebut ternyata terdapat juga mobil bekas operasional Subaru yang akan dilelang oleh Beacukai.

Dikatakan oleh Kepala Subdirektorat Jenderal (Kasubdit) Humas Bea Cukai, Deni Surjantoro.

Baca Juga : Simak Tata Cara Ikut Lelang Mobil, Bisa Dapat di Bawah Harga Pasaran!

"Untuk mobil yang akan dilelang di Denpasar ini ada yang baru dan ada yang lama," kata Kepala Subdirektorat Jenderal (Kasubdit) Humas Bea Cukai, Deni Surjantoro di Jakarta, Selasa (2/4/2019), dikutip dari GridOto.com.

"Jadi yang baru itu barang dagangannya yang belum ada STNK dan BPKB, sementara mobil yang lama ini adalah kendaraan operasional yang dipakai dikantornya tersebut. Untuk itu sudah ada STNK dan BPKBnya," kata Deni menambahkan.

Berdasarkan Pengumuman Lelang Nomor Peng- 4 /KPU.01/BD.02/2019 Tentang Lelang Eksekusi Pajak, penyelenggaraan lelang akan berlangsung pada Senin, 15 April 2019 mendatang.

Untuk diketahui, Subaru yang dilelang mulai dari varian XV 2.0i AWD CVT lansiran 2014, kemudian ada Forester 2.0XT AWD 2014, Forester 2.5 XT AWD 4AT 2011, Legacy 2.0i AWD CVT 2012, Impreza 4D 2.0i-S AWD CVT dan Impreza 5D 2.5 STI AWD 5AT 2012.

Baca Juga : Bikin Ngiler! Avanza, Hilux Pelat Merah Dilelang Mulai Rp 30 Jutaan

Editor : Parwata
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa