Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Belum Banyak yang Tahu, Desain Sarung Tangan pembalap MotoGP Beda

Indra Aditya - Jumat, 15 Februari 2019 | 07:00 WIB
Sarung tangan MotoGP
motocard.com
Sarung tangan MotoGP

Otomania.com - Desain sarung tangan pembalap MotoGP berbeda dari biasanya.

Yakni sarung bagian kelingking dan jari manis dibuat seperti meyatu atau menempel.

Ada material tambahan di bagian luar sarung tangan yang membuat saat dipakai dua jari jadi seperti satu jari.

Kalau pengin, tahu bukan tanpa alasan desain tersebut, melainkan memang untuk safety.

Baca Juga : Periksa Kondisi Fisik Pebalap dari Sarung Tangan

Alpinestars yang tipenya GP Pro, mendesain jari kelingking dan jari manis menempel.

"Ini untuk safety pembalap. Hasil laporan kejadian cedera pembalap jari kelingking patah banyak. Akhirnya dirancang sarung tangan jari kelingking menempel dengan jari manis," kata Irwansyah, Technical Supporting DeRide.

DeRide distributor resmi untuk racing suit untuk Alpinestars di Indonesia.

Irwansyah beberapa kali mendapat kesempatan belajar teknis wearpack Alpinestars.

Baca Juga : Perhatikan 5 Hal Saat Pilih Sarung Tangan

"Waktu desain sarung tangan balap MotoGP enggak bikin menempel jari kelingking terpisah dengan jari manis, jatuh sedikit saja, jari kelingking bisa cedera parah," jelas Irwansyah yang berkantor di bilangan Radio Dalam, Jakarta Selatan.

Pembalap MotoGP memang beresiko tinggi cedera.

Kebayang, pembalap MotoGP bisa ngegas motornya sampai 300 km/jam.

Kepeleset sedikit saja saat kecepatan tinggi, bisa fatal untuk pembalap.

(lingkaran biru) sarung tangan balap Marc Marquez
Bein Sports
(lingkaran biru) sarung tangan balap Marc Marquez

Editor : Indra Aditya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa