Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Parkir Sembarangan di Kota Bekasi, Bakal Diderek dan Denda Rp 500 Ribu

Parwata - Sabtu, 12 Januari 2019 | 16:10 WIB
Petugas Dishub menderek mobil yang parkir sembarangan.
ISTIMEWA
Petugas Dishub menderek mobil yang parkir sembarangan.

Otomania.com - Kendaraan parkir sembarangan sering kita lihat di beberapa ruas jalan, bahkan sering menjadi faktor penyabab kemacetan.

Sekarang di beberapa daerah sedang gencar untuk memberi sanki bagi pengemudi yang tetap bandel parkir kendaraan tidak pada tempatnya. 

Seperti yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Bekasi, mereka akan segera menerapkan sanksi derek paksa bagi kendaraan yang parkir sembarang di ruas-ruas jalan Kota Bekasi.

Hal itu dilakukan setelah sebelumnya, sanksi kempes ban dianggap kurang efektif.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Bekasi Yayan Yuliana mengatakan, penerapan peraturan daerah tentang sanksi kendaraan parkir sembarangan telah disahkan Pemkot Bekasi dan disetujui DPRD Kota Bekasi.

Baca Juga : Jangan Salah Pilih, Beli Ban Mobil Harus Disesuaikan Dengan Kebutuhan

"Itu sudah disahkan, jadi sama kaya DKI kendaraan parkir sembarangan kan di derek dan dikenakan denda, kita juga sama seperti itu. Alhamdulillah perdanya sudah disetujui oleh dewan," kata Yayan, Sabtu, (12/1/2019).

Sebelum adanya peraturan tersebut, pihaknya telah melakukan berbagai upaya untuk menindak kendaraan yang parkir sembarangan dengan cara kempes ban.

Namun rupanya, upaya itu dinilai kurang ampuh membuat efek jera pengendara yang kerap memarkirkan kendaraan di bahu jalan atau trotoar.

Baca Juga : Fortuner Ugal-ugalan Tabrak Mobil dan Motor, Niat Jahat Terkuak

"Selama inikan tidak ada denda, makanya kurang efektif mereka melakukan lagi (pakrir sembarangan), nanti dendanya sama Rp 500 ribu untuk mobil, Rp 200 ribu untuk motor," ungkap Yayan.

Sejauh ini, pihaknya tengah mempersiapkan sarana dan prasarana pendukung untuk menjalankan program tersebut. Misalnya, pengadaan mobil derek, area penampungan kendaraan yang ditindak serta sistem pembayaran denda.

Adapun sistem pembayaran denda, Yayan menginginkan pembayaran dilakukan secara non-tunai atau melalui online agar uang denda tersebut dapat langsung masuk ke kas daerah.

Baca Juga : Penting! Ini Dia Arti Kode DOT Untuk Minyak Rem, Jangan Sampai Salah

"Sistem pembayaran kita mau rancang secara online agar langsung masuk ke kas daerah, itu semua sedang kita persiapkan mudah-mudahan, ketika semuanya siap kita langsung terapkan," tegas dia.


Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Kota Bekasi Bakal Terapkan Sanksi Derek dan Denda Rp 500 Ribu Bagi Kendaraan Parkir Sembarangan,

Editor : Panji Nugraha
Sumber : Tribunjakarta.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa