Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sampai Medan, Ekspedisi Mobil Listrik Blits Sempat Alami Kecelakaan

Parwata - Rabu, 19 Desember 2018 | 19:45 WIB
Ekspdisi mobil listrik Blits bertajuk 'PLN Blits Explore Indonesia' pekan ini tiba di Kota Medan, kota keenam yang disinggahi setelah menempuh perjalanan sejauh 3.584 km dari dari Surabaya dan Jakarta.
HANDOUT
Ekspdisi mobil listrik Blits bertajuk 'PLN Blits Explore Indonesia' pekan ini tiba di Kota Medan, kota keenam yang disinggahi setelah menempuh perjalanan sejauh 3.584 km dari dari Surabaya dan Jakarta.

Blits merupakan inovasi mobil listrik yang dilahirkan dari anak bangsa sendiri, yang bisa dikenal oleh dunia.

Maka ditargetkan untuk mengikuti Rally Dakar yang merupakan rally paling ganas di dunia. Harapannya Blits bisa mengikuti Rally Dakar dengan spesifikasi canggih dan ketahanan yang mumpuni.

Sebelum mengikuti Rally Dakar, mobil listrik Blits melakukan uji coba jelajah Nusantara menempuh jarak 15.000 km, yang dimulai dari ITS Surabaya, Budiluhur Jakarta, Palembang, Medan, Aceh, Sabang, Pontianak (Pulau Kalimantan), Sampit, Balikpapan, Samarinda, Makasar (Pulau Sulawesi), Kendari, Manado, Ternate, Sorong (Papua), Manokwari, Jayapura, Marauke, Kupang, Labuan Bajo, Bima, Mataram, Bali, Banyuwangi, dan finish di Surabaya.

Baca Juga : Ngebet Mobil Seken, Akhir Tahun Dari BMW Sampai Avanza Turun Harga

Jelajah Sumatera ini Blits melakukan pengisian baterai di kantor rayon PLN yang berada di setiap kabupaten dan kota.

Di ekspedisi ini mobil Blits juga didampingi mobil hybrid Kasuari.

Ekpedisi ini didukung PT PLN, Pertamina, Kemenristekdikti, dan PT Godyear Indonesia.

 Mobil listrik Blits (kanan) dan mobil hybrid Kasuari.
Mobil listrik Blits (kanan) dan mobil hybrid Kasuari.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Masuki Kota Medan, Ekspedisi Mobil Listrik Blits Sempat Laka, Nyundul Mobil Patwal dari Belakang

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : tribunnews.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa