Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Warga Depok Diserang Teror, Diduga Geng Motor Bawa Sejata Tajam

Parwata - Senin, 10 Desember 2018 | 13:00 WIB
Lokasi penyerangan sekelompok pemuda yang diduga anggota geng motor, di Sukmajaya, dimana warga berhasil menghalau pelaku penyerangan dan membekuk seorang diantara mereka.
WARTA KOTA/BUDI SAM LAW MALAU
Lokasi penyerangan sekelompok pemuda yang diduga anggota geng motor, di Sukmajaya, dimana warga berhasil menghalau pelaku penyerangan dan membekuk seorang diantara mereka.

"Untungnya saat ada keributan itu, beberapa warga langsung keluar rumah dan berhasil menghalau sekelompok pemuda yang menyerang. Bahkan warga berhasil menangkap salah seorang diantara mereka dan akhirnya kami serahkan ke Polsek Sukmajaya," kata Ahmad, Minggu (9/12/2018).

Ia berharap dari satu pelaku yang ditangkap polisi bisa mengembangkan kasus penyerangan ini dan membekuknya pelaku lainnya.

"Sebab kami duga mereka adalah geng motor. Meskipun aksi mereka tidak menimbulkan korban dan kerusakan, warga berharap pelaku lainnya bisa dibekuk polisi," kata Ahmad.

Andre salah seorang warga, mengatakan para penyerang yang berjumlah 12 orang yang mengendarai sepeda motor berboncengan, rata-rata membawa senjata tajam jenis celurit di tangan mereka.

"Begitu mereka tahu warga pada keluar, mereka langsung coba kabur. Saya berhasil hadang dan narik satu orang dari mereka untuk kita amankan," kata Andre.

Dari hasil interogasi warga, kata Andre, warga sangat yakin pelaku adalah anggota geng motor.

"Mereka menyerang tanpa alasan jelas dan hanya untuk unjuk gigi. Sebagian besar dari mereka berhasil kabur dan dihalau warga saat sedang buat onar," katanya.

Andre menjelaskan penyerangan terjadi menjelang adzan subuh. Sehingga sudah banyak warga yang terjaga dan langsung keluar rumah saat ada suara keributan.

"Sedikitnya mereka ada 12 orang atau lebih. Semoga yang lain berhasil dibekuk dan diungkap polisi selain satu orang yang berhasil diamankan warga," kata Andre.

Ulah sekelompok pemuda anggota geng motor ini, sudah beberapa kali terjadi di Depok sejak 3 tiba tahun belakangan.

Editor : Indra Aditya
Sumber : wartakotalive.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa