Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mau Nonton Tim Kesayangan Berlaga, Mobil Suporter Sriwijaya FC Terguling

Parwata - Sabtu, 24 November 2018 | 19:20 WIB
Mobil Suporter Sriwijaya FC alami kecelakaan
Sripoku.com
Mobil Suporter Sriwijaya FC alami kecelakaan

Otomania.com - Nahas, 8 suporter tim Sriwijaya FC, mengalami kecelakaan di daerah Bandar Jaya, Lampung, Jumat (23/11/2018) sore.

Akibat kecelakaan tersebut, para suporter yang berasal dari kelompok Sriwijaya Mania (S-MAN) Sumsel itu harus dilarikan ke rumah sakit terdekat.

Dikutip GridOto.com dari Tribunnews.com, Ketua S-MAN Sumsel, Eddy Ismail menuturkan, para korban saat ini beruntung bisa selamat dari peristiwa tersebut.

Namun, para suporter Sriwijaya FC tersebut mengalami luka-luka.

(BACA JUGA: Beragam Pilihan Piggyback Buat Matik Vespa, Nih Dia Cara Settingnya)

Saat ini, ia memberikan instruksi agar para anggotanya yang menjadi korban tersebut kembali ke Kota Palembang.

"Kami minta mereka kembali, kalau dilanjutkan akan bahaya. Kami pentingkan keselamatan mereka," ujar Eddy saat dikonfirmasi Sripoku.com.

Seperti yang diketahui, Sriwijaya FC akan melakoni laga tandang kontra Persija, Sabtu (24/11/2018).

Mereka rencananya akan berlaga di Stadion Wibawa Mukti, Jakarta.

Mobil Suporter Sriwijaya FC alami kecelakaan
Sripoku.com
Mobil Suporter Sriwijaya FC alami kecelakaan

Untuk mendukung tim kesayangannya bertanding, para kelompok suporter pendukung Laskar Wong Kito itu berduyun-duyun memberi dukungan langsung di tempatnya berlaga.

Kebanyakan mereka pergi ke Jakarta, menggunakan jalur darat.

Sayangnya, nasib malang menimpa 8 suporter S-MAN Sumsel yang berkendara menggunakan mobil pribadi setelah sampai di Bandar Jaya, Lampung.

Mobil yang terlihat seperti Toyota Avanza tersebut, mengalami kecelakaan di daerah Bandar Jaya, Lampung, Jumat (23/11/2018) sore.

(BACA JUGA: Mengenaskan, Jambret Gagal Malah Jatuh Dari Motor Tewas Terlindas)

Toyota Avanza berwana merah maroon dengan nomor polisi BG 1304 UI itu terbalik dan harus diderek menggunakan mobil derek.

Eddy mengatakan, pihaknya bersedih atas musibah yang menimpa anggotanya tersebut.

Namun, ia menjadikan hal tersebut peringatan kepada para personel Sriwijaya FC yang akan menghadapi tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut.

"Pemain Sriwijaya FC harus serius bermain nanti, jangan sampai setengah hati. Lihatlah suporter, mereka rela mendukung kalian sampai terkena musibah seperti ini," jelasnya.

Editor : Indra Aditya
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa