Otomania.com - Mitsubishi L300 sejatinya merupakan kendaraan angkut.
Dari pabrik, peranti pengamanan terhadap maling lebih minim dari mobil penumpang.
Itu sebabnya, L300 milik pedagang kambing asal Kendal, Jawa Tengah gampang dibobol maling di Tulungagung, Jawa Timur, (8/10/18).
Alhasil, uang untuk belanja kambing sebesar Rp 40 juta milik Muntadin (50) raib.
Dituturkan Muntadin, dirinya biasa belanja kambing di Pasar Legi Blitar.
"Saya biasa berangkat selepas Isya dari Kendal bersama anak saya," tutur Muntadin.
(BACA JUGA: Segera Lakukan Langkah Ini Jika Kaca Mobil Pecah Dibobol Maling! )
Mengendarai Mitsubishi L 300, bernopol H 1935 PD, Muntadin tiba di SPBU Plosokandang, Tulungagung sekitar pukul 01.30 WIB.
Setelah tidur, biasanya Muntadin melanjutkan perjalanan ke Blitar selepas sholat subuh.
"Sudah tiga tahun saya seperti itu, sampai di SPBU Plosokandang, tidur terus paginya berangkat ke Blitar," tambah Muntadin.
L300 yang dikendarai Muntadin diparkir di lokasi parkir SPBU.
(BACA JUGA: Mobil Ombudsman Dibobol Maling, Modus Pecah Kaca, Data Layanan Haji Raib)
Editor | : | Iday |
Sumber | : | suryamalang.tribunnews.com |
KOMENTAR