Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Diuji Coba Bulan Depan, Apa Sih Sasarannya Tilang Elektronik?

Yosana Okter Handono - Jumat, 21 September 2018 | 20:30 WIB
Ilustrasi CCTV untuk  tilang elektronik (e-TLE)
Tribunnews.com
Ilustrasi CCTV untuk tilang elektronik (e-TLE)

Otomania.com - Pemprov DKI Jakarta dan Ditlantas Polda Metro Jaya akan bekerjasama melakukan uji coba Electronic Traffic Law Enforcement (E-TLE) di Oktober 2018 mendatang.

Tujuan E-TLE sendiri adalah, penindakan pelanggaran lalu lintas memungkinkan tanpa campur tangan langsung petugas kepolisian.

Sistem penindakan dilakukan dengan menggunakan kamera CCTV.

"Kami menggunakan CCTV ANPR (automatic number-plate recognition) yang bisa meng-capture pelat nomor secara otomatis," ujar AKBP Budiyanto, Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya (21/9/2018).

(BACA JUGA:Tampang Sih Kokoh, Hasil Uji Tabrak New Suzuki Jimny Mengecewakan)

Menurut Budiyanto, uji coba yang akan dilaksanakan Oktober nanti akan menindak pelanggaran-pelanggaran yang dapat terpantau oleh CCTV.

"Sementara ini, (pelanggaran) marka jalan, bisa juga nanti rambu-rambu, penggunaan handphone dan menyerobot traffic light," terang Budiyanto.

Sedangkan pelanggaran batas kecepatan, menurut Budiyanto, akan diuji di waktu mendatang.

"Kalau (pelanggaran) kecepatan, beda ya. Itu menggunakan speed camera (bukan CCTV ANPR)," lanjut Budiyanto.

"Tapi kami mengarah ke situ juga. Sebab, di negara-negara maju, kan, uji cobanya meliputi pelanggaran kecepatan," tutupnya.

(BACA JUGA:Penjelasan Teknis Kenapa Busi Biasa Dipakai Maling Modus Pecah Kaca Mobil)

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa