Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Interior Mobil Lawas Mutlak Rapi! Kabin Accord Maestro Wagon Dibikin Seger

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 15 September 2018 | 11:00 WIB
Satu-satunya Accord Maestro wagon di Indonesia, jangan dijual lagi ya!
Satu-satunya Accord Maestro wagon di Indonesia, jangan dijual lagi ya!

Otomania.com - Eksterior Honda Accord Maestro Station Wagon milik Edy Sulistio ini masih terlihat kinyis-kinyis.

Dari pelek sampai bodinya masih terlihat jempolan dengan bokong semoknya.

Beralih ke kabin dalamnya, pertama masuk pasti akan terpana melihat kerapiannya.

Sebab menurut Edi, interior mobil lawas mutlak harus rapi.

Jok diretrim biar bagus lagi
Jok diretrim biar bagus lagi

(BACA JUGA: Tinggal Pilih, Dana Rp 100 Jutaan Dapat SUV Bekas, Ada Yang Tahun Muda)

"Kalau enggak rapi interiornya, jadi gak betah nyetir," tukas Edi, pemilik Honda Accord Maestro Wagon.

Oleh karena itu Edi sangat menjaga agar interior mobil langka ini tetap bersih dan rapi, bahkan ia juga menambahkan aksesori Honda Access yang langka.

Seluruh jok sudah dilapis dengan kulit warna abu-abu karena bahan aslinya memang sudah kurang bagus.

Lalu karpet beludru dengan logo Honda of America masih terpasang rapi di lantai, bahkan logo ini pun juga ada di tuas matik.

Karpet Honda of America, keren!
Karpet Honda of America, keren!

(BACA JUGA: Ngeri, Mazda2 Hancur, Atap Koyak, Hajar Keras Bokong Truk Di Bahu Tol)

Dashboard tray yang langka
Dashboard tray yang langka

"Saya juga nambahin dashboard tray Accord Maestro di atas dasbor," ujarnya.

Ini adalah produk Honda Access yang terbilang langka dan harganya cukup mahal lho!

Sekarang Maestro wagon ini pun kembali parkir di garasi rumah Edy.

"Saya pake sesekali aja, kalau lagi pengin...hahaha," ujar Edy sambil tertawa. Jadi mobil klangenan nih!

Interiornya bersih banget!
Interiornya bersih banget!

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa