Otomania.com - Motor matik seperti Yamaha Lexi memang sangat membantu mobilitas apalagi di daerah perkotaan yang sering macet.
Agar kondisinya tetap prima untuk mendukung aktifitas harian, tentunya jangan sampai lupa untuk melakukan servis.
Buat yang belum tahu, jasa servis dibebaskan kepada pengguna hingga servis keempat atau jika motor telah menempuh 10.000 km.
Kemudian berapa biaya yang dikeluarkan dalam setahun untuk perawatan Yamaha Lexi di bengkel resmi?
Berikut rincikan biaya servis ringan Yamaha Lexi di tahun pertama:
Servis 1000km:
Jasa servis: gratis
Oli mesin Yamalube Matic: gratis
Total: gratis
Servis 4000km:
Jasa servis: gratis
Oli mesin Yamalube Matic: Rp 62.000
Total: Rp 62.000
(BACA JUGA: Comot Pelek Aerox, Yamaha Lexi 125 Makin Padat Berisi)
Servis 7000km:
Jasa servis: gratis
Oli mesin Yamalube Matic: Rp 62.000
Busi Denso U24PR9: Rp 13.000
Total: Rp 75.000
Servis 10.000km:
Jasa servis: gratis
Oli mesin Yamalube Matic: Rp 62.000
Jasa servis CVT: Rp 55.000
Total: Rp 117.000
Total biaya servis tahun pertama: Rp. 254.000
Editor | : | Iday |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR