Otomania.com - Beberapa orang di Ducati masih belum bisa merelakan kepergian Jorge Lorenzo ke Honda musim depan.
Begitu pula saat Jorge Lorenzo memenangi MotoGP Austria, ada yang senang ada juga yang galau meratapi.
Davide Tardozzi, manajer tim Ducati menjadi salah satu petinggi yang masih mengungkit masalah ini.
"Kami semua salah di cerita ini, dan kami semua akan memaafkan sesuatu," kata Davide Tardozzi seperti dikutip dari Tuttomotoriweb.com.
(BACA JUGA: Kilas Balik, Menyibak Arti Perintah 'Suggested Mapping: Mapping 8' Tim Ducati di MotoGP Malaysia Tahun Lalu)
Tardozzi mengaku sudah cukup kehilangan Jorge Lorenzo, dia tak ingin kehilangan pembalap lain lagi dengan cerita yang sama.
"Jelas kami mengambil pelajaran ini untuk masa depan dan kami tidak akan mengulang kesalahan yang sama," kata bos Ducati ini.
Bak pujaan yang telah pergi namun hati tak kunjung merelakan, Davide Tardozzi masih percaya Jorge Lorenzo akan kembali satu hari nanti.
"Yang bisa kukatakan adalah Jorge akan kembali pada kami karena dia menemukan keluarga yang mengikutinya, tim yang melakukan apa yang dia inginkan," ucap Tardozzi.
(BACA JUGA: Valentino Rossi Ragukan Yamaha Berubah Dalam Sekejap, Masalah Bisa Berlanjut ke Musim Depan)
Jika yang terjadi di Ducati terjadi lagi di Honda, semakin besar harapan bos Ducati mengenai kembalinya Jorge Lorenzo.
"Di Honda, dia harus memulai lagi dan dia harus beradaptasi lebih cepat dari yang dilakukannya di Ducati," imbuhnya.
Editor | : | Iday |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR