Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Adik Valentino Rossi Berhasil Naik Podium Setelah Bertarung Sengit di Moto2 Ceko

Fedrick Wahyu - Minggu, 5 Agustus 2018 | 18:45 WIB
Luca Marini
Twitter MotoGP
Luca Marini

Otomania.com - Adik Valentino Rossi, Luca Marini berhasil meraih hasil positif di Moto2 Ceko.

Balapan di Brno ini sudah diawali dengan drama 3 pembalap, Joan Mir, Remy Gardner, dan Bo Bendsneyder yang terjatuh.

Motor Joan Mir bahkan terlempar dan menimpa pembalap lain.

Di pertengahan balapan, hal yang tak terduga datang dari adik Marc Marquez yang terjatuh dan terpaksa tersingkir dari perlombaan ini.

(BACA JUGA: Enggak Bisa Nonton MotoGP di TV? Nih, Ada Link Live Streaming MotoGP Ceko)

Tapi adegan yang membuat para penonton berdebar adalah aksi antara Miguel Oliveira dan adik Rossi, Luca Marini.

Di lap terakhir keduanya beradu saling salip menyalip hingga akhir.

Valentino Rossi beri pelukan selamat kepada adiknya Luca Marini
Twitter @motogp
Valentino Rossi beri pelukan selamat kepada adiknya Luca Marini

Luca Marini beberapa kali memimpin tipis, begitu pula Miguel Oliveira.

Di tikungan terakhir, Miguel Oliveira mengambil kesempatan menyalip Marini.

(BACA JUGA: Hasil Sesi Warm-up MotoGP Ceko, Duo Ducati Jadi yang Tercepat)

Marini tidak mampu menyaingi kecepatan KTM di trek lurus dan juga manuver Miguel Oliveira yang baik untuk menutup laju Marini.

Nyaris! akhirnya Luca Marini harus puas dengan podium kedua di Moto2 Ceko 2018.

Jika Luca Marini menang di MotoGP Ceko, dia bisa mencetak sejarah kemenangan pertamanya.

Sejak kariernya di Moto2 pada 2016, Luca Marini belum pernah memenangkan balapan.

(BACA JUGA: Start Dari Urutan Dua, Valentino Rossi Malah Memprediksi Balapan Bakal Sulit)

Tapi, tak begitu mengecewakan, karena adik Valentino Rossi ini juga belum pernah mendapatkan posisi kedua.

Ini adalah posisi kedua pertama dari Luca Marini setelah sebelumnya berhasil mendapatkan podium ketiga di Moto2 Jerman.

Dengan ini, Luca Marini sudah mendapatkan dua podium pertamanya.

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa