Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sama Punya Karakter Kuat, Bos Repsol Honda Akui Sulit Menyatukan Jorge Lorenzo dan Marc Marquez, Tapi Dibikin Enjoy

Irsyaad Wijaya - Kamis, 26 Juli 2018 | 18:40 WIB
Marc Marquez dan Jorge Lorenzo MotoGP Prancis
Marca.com
Marc Marquez dan Jorge Lorenzo MotoGP Prancis

Otomania.com - Mulai musim 2019 posisi Dani Pedrosa akan digantikan oleh Jorge Lorenzo di Repsol Honda, berduet dengan Marc Marquez.

Banyak pihak yang menilai bahwa ini bagus untuk Repsol Honda, namun banyak juga yang bilang bahwa ini adalah blunder.

Sulit membuat dua pembalap top dengan karakter kuat dalam satu tim rukun.

Pendapat serupa ternyata diungkapkan oleh sang bos tim, Alberto Puig.

(BACA JUGA: Soal Pelat Nomor Jadi Putih, Kemenhub Tepis Ide Dari Mereka, Tapi Setuju Saja)

"Tentu, itu tidak akan mudah," ungkap Alberto Puig, dikutip dari Paddock-GP.

"Tapi jika kami memilih yang lebih mudah, kami mungkin tidak akan punya tim yang seperti ini," tegas Puig.

Bagi Puig, hal ini adalah tantangan besar bagi timnya.

"Memang rumit tapi itu tantangannya. Dan di Honda, kami selalu mencoba menghadapi tantangan," kata pria asal Spanyol itu.

(BACA JUGA: Bisnis Sampingan Sopir Truk, Antar Mayat, Sekali Jalan Dapat Rp 5 Juta)

Jorge Lorenzo adalah pembalap dengan karakter yang sangat kuat.

Berbeda halnya dengan Dani Pedrosa yang memang dikenal sebagai pembalap kalem dan bersahaja.

Semoga saja enggak ada kemelut di dalam tim Repsol Honda setelah Lorenzo masuk.

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa