Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Polisi Olah TKP Kasus Peluru Nyasar Yang Tembus Kepala Sopir Truk di Tol JORR

Ditta Aditya Pratama - Jumat, 13 Juli 2018 | 20:00 WIB
Olah TKP polisi kasus peluru nyasar di kepala yang tewaskan sopir truk
Kompas.com
Olah TKP polisi kasus peluru nyasar di kepala yang tewaskan sopir truk



Otomania.com - Olah TKP dilakukan polisi terhadap kasus peluru nyasar yang menembus kepala dan menewaskan sopir truk Hino.

Olah TKP ini dilakukan penyidik Polres Metro Jakarta Selatan bersama tim dari Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Polri, Jumat (13/7/2018).

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Stefanus Tamuntuan belum bisa memastikan jenis logam yang menewaskan Marthen.

"Sementara kami menduga ini kan benda mencurigakan bentuk logam ya, bisa dilihat di sini kan ada proyek (pembangunan) juga, apakah itu serpihan besi dari proyek ataukah proyektil," ujar Stefanus seusai olah TKP. 

Logam yang menewaskan Marthen itu masih diperiksa di Puslabfor Polri.

(BACA JUGA: Penelitian Ilmiah, Motor Berkompresi Rendah Enggak Cocok Diisi Bensin Beroktan Tinggi, Contohnya Yamaha NMAX)

Apabila hasil Puslabfor menunjukkan logam itu merupakan proyektil, polisi akan melakukan uji balistik.

"Kalau memang itu proyektil, akan kami uji balistik. Tapi kalau hanya serpihan besi, ya tidak kami uji balistik," kata Stefanus.

Hasil pemeriksaan logam itu nantinya akan disinkronkan dengan hasil olah TKP.

Olah TKP pada siang ini juga dilakukan untuk menentukan lokasi persis Marthen terkena logam itu.

Sebab, pada saat kejadian, Marthen berada di dalam truk yang bergerak.

(BACA JUGA: Monster Energy Jadi Sponsor Utama Tim Yamaha MotoGP, Tapi Kok Masih Ada Logo Movistar?)

"Kami mengukur dari diketahuinya korban jatuh, kemudian estimasi kira-kira di mana dia terkena benda tersebut," ucap Stefanus.

Marthen tewas diduga tertembak peluru nyasar di ruas Tol JORR Km 184 dari Pasar Rebo Lebak Bulus pada Senin (9/7/2018) pagi. 

Sebelum kejadian, Marthen sempat menjemput rekannya untuk menggantikannya berkendara karena ia ingin beristirahat meminum kopi.

Namun, di pertengahan jalan, tepatnya depan proyek pembangunan apartemen Izzara, Cilandak Timur, saksi yang merupakan rekan korban mendengar suara letusan.

Beberapa saat kemudian, saksi melihat korban terjatuh dari tempat duduk dan mengeluarkan darah dari bagian kepala.

(BACA JUGA: All New Honda PCX Hybrid Sudah Bisa Dipesan, AHM Menjualnya Rp 40,3 Juta)

Saksi yang panik langsung membawanya di RS Fatmawati, namun nyawa korban sudah tidak tertolong. 


Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa