Otomania.com - Kecelakaan nahas terjadi di Jalan Raya Bayongbong-Garut, Jawa Barat, Rabu (30/5/2018).
Dalam kecelakaan tersebut, seorang ibu, Imas (45), meninggal dengan bayinya, yang masih berumur 1 tahun.
Korban merupakan warga Kampung Batususun RT02/04, Desa Sirnagalih, Kecamatan Bayongbong, Kabupaten Garut.
Menurut keterangan saksi bernama Soleh (66), Imas dan bayinya diboncengkan Yayadin (14) dari Garut menuju rumahnya naik sepeda motor Suzuki Satria FU Nopol D 2498 ZCQ.
(BACA JUGA: Ikut Isle Of Man TT, Pembalap Motor Tewas, Usianya Masih Muda)
Hanya Yayadin yang menggunakan helm saat itu.
Kemudian tiba-tiba gamis Imas terlilit rantai sepeda motor sehingga Imas dan bayi yang digendongnya jatuh.
Di saat bersamaan dan dari arah yang sama, mobil elf tujuan Bandung-Pameungpeuk melintas hingga melindas kepala korban.
Imas dan anaknya seketika tewas di lokasi kejadian, sementara Yayadin luka dan telah dibawa ke rumah sakit.
(BACA JUGA: Beri Penghargaan Pelawan Begal, Kapolres Berpesan 'Kalau Mampu Jangan Takut Melawan')
Karmin Suherman (53), pengemudi elf sekaligus warga Kampung Caringin RT02/05 Desa Sindang Galih, Kecamatan Karang tengah, Kabupaten Garut, dibawa ke kantor polisi untuk dimintai keterangan.
Kasat Lantas Polres Garut, AKP Rd Erik Bangun Prakasa telah membenarkan adanya kecelakaan tersebut.
Editor | : | Iday |
Sumber | : | Tribun-video.com |
KOMENTAR