Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Timor Taksi di NTT Terpantau Sudah Pakai Wuling Confero Jadi Mobil Operasional

Ditta Aditya Pratama - Minggu, 27 Mei 2018 | 09:18 WIB
Penampakan Wuling Confero sebagai armada taksi di Kupang NTT
Istimewa
Penampakan Wuling Confero sebagai armada taksi di Kupang NTT

Otomania.com - Perusahaan taksi saat ini kebanyakan mulai mengalihkan armadanya dari sedan ke jenis Multi Purphose Vehicle (MPV).

Salah satu yang banyak menjadi lirikan yakni Wuling Confero.

Bahkan Wuling Confero sudah mulai digunakan oleh salah satu perusahaan taksi di Kupang, Nusa Tenggara Timur.

Menurut salah satu sumber, perusahaan taksi bernama Timor sudah mengoperasikan 10 unit Wuling Confero di Kupang.

(BACA JUGA: Enggak Boleh Buat Polisi Tidur Pakai Karet Ban Lagi, Tiru Nih Seperti 12 Kampung di Kota Solo Yang Jadi Acuan Nasional)

Wuling Confero yang digunakan sebagai armada taksi di Kupang
Istimewa
Wuling Confero yang digunakan sebagai armada taksi di Kupang

"Iya 10 unit sudah dioperasikan di sana, dan masih ada 15 unit lagi yang akan digunakan sebagai armada taksi." ujarnya.

Ia juga menambahkan bahwa sempat menjajal taksi ini di jalanan.

"Cukup nyaman juga pakai Wuling. Apalagi dengan bobot saya yang mencapai 90 kg," imbuhnya.

Sebelumnya, Wuling Confero juga sudah mulai digunakan perusahaan taksi konvensional, Express Group.

(BACA JUGA: Libur Lebaran 2018 Pengin Ke Puncak, Bogor? Nih Prediksi Tanggal Kemacetannya)

Dian Asmahani, Brand Manager Wuling Motors membenarkan bahwa pihaknya mulai menyediakan Wuling Confero untuk dijadikan armada perusahaan taksi Express Group.

Penampakan samping WUling COnfero sebagai armada taksi
Istimewa
Penampakan samping WUling COnfero sebagai armada taksi

"Di Express sih ada 150 unit yang sudah kami proses, Express sini aja sih (di Jakarta dan sekitarnya)," ujar wanita yang akrab disapa Dian beberapa waktu silam.

Wah, makin banyak nih Wuling Confero di jalanan sebagai armada taksi!

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa