Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Wuih, Ada Rombongan Truk Masuk Indonesia Nih Nanti Juli

Fedrick Wahyu - Jumat, 27 April 2018 | 15:39 WIB
Pameran truk Scania
Tribunnews.com
Pameran truk Scania

Otomania.com - Bulan Juli 2018 nanti Scania akan menghadirkan kendaraan baru bertipe R 580 XT. Selain tipe R 580 XT Scania juga akan mengirim truk tipe R 500.

"Sampai dengan bulan Juli tahun 2018 truk dengan kapasitas 40 ton ini dengan tipe R 580 XT dan R 500 akan datang ke Indonesia. Dengan rincian yang 6 x 4 28 unit, sisanya untuk 6x6 dan 4 x 8," ujar Marketing Director United Tractors, Loudy Irwanto Ellias saat acara soft launching new generation truck di Kantor Scania, Sodertalje, Swedia, Kamis(26/4/2018).

Sebanyak 54 unit truk generasi terbaru itu adalah pesanan pada saat bulan Januari.

Diketahui, United Tractors merupakan distributor resmi Scania di Swedia.

Dalam produksinya Scania tidak melakukan proses pembuatan massal di pabriknya, melainkan sesuai order atau pesanan.

(BACA JUGA: Konsumen Kebelet, Harga Belum Ada, Ratusan Ertiga Sudah Dipesan)

"Yang mau datang ini dari awal Januari untuk pembelian dengan all new generation truck,"kata Loudy.

Target Scania dan United Tractors sebagai distributor resmi untuk tahun ini diharapkan mencapai 1.090 unit pesanan.

"Sekarang sudah seperempat dari target yang sudah terjual,"kata Loudy

Loudy menjelaskan untuk tipe R 500 juga sudah ada yang melakukan pemesanan.

Truk jenis ini biasa digunakan untuk armada pemadam kebakaran.

"Ada beberapa order untuk firetruck di Indonesia. Truk jenis ini(R 500) memang biasa digunakan untuk damkar karena pengeremannya bagus,"ujar Loudy.

(BACA JUGA: Keren, Mungkin Begini Jadinya Kalau Honda HR-V Jadi Mobil Listrik)

Adapun para pemesan heavy truck R 500 XT kebanyakan difungsikan untuk mining alias pertambangan, karena truk ini memiliki kapasitas besar mencapai 40 ton dengan tenaga yang raksasa.

Berikut spesifikasi heavy truck R 580 XT:

Engine:

Scania 16 liter V8

580 hp at 1900/min

2950 nm at 1000-1350 r/min

Scania XPI fuel injection

Euro 6 with EGR dan SCR

Transmission:

Scania 12+2 speed range splitter gearbox with overdrive

Scania opticruise with clutch on demand

Scania retarder R 4100

Axle gear first RBP 735 ratio 3.67

Axle gear second RP735 with hub reduction 3.81

(BACA JUGA: Daftar Harga Mobil Volkswagen, Termurah Rp 278 Jutaan Sampai Rp 1 Miliar Lebih)

Chassis

High chassis height

Axle distance 3150 mm

Fixed fifth wheel JSK 37 C - Z 150

Front axle load 8000kg

Rear axle load 10500+10500 kg

GTW technical 700000 kg

Leaf spring suspension front

Air suspension rear 2 point

Fuel capacity LH 350 litres

(BACA JUGA: Isuzu Traga Meluncur, Bak Belakang Besar Full Rakitan Indonesia Nih)

Dilansir dari Tribun, truk Scania R 580 XT dengan dua gandengan trailer dan panjang 25 meter ini cukup nyaman.

Kabin supir telah dilengkapi sleeping room dan mini cooler untuk menyimpan minuman dan makanan.

Dengan transmisi matic dengan automatic shift gear truk ini bisa melibas tanjakan dengan kemiringan 10 persen tanpa hambatan meski ada trailer gandeng di belakangnya.

Truk ini juga sangat baik dalam hal pengereman, apalagi saat jalanan menurun dengan kemiringan 10-20 persen.

Editor : Iday
Sumber : tribunnews

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa