Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bukan Wheelie, Pebalap Ini Finish dengan Cara Unik

Fedrick Wahyu - Jumat, 16 Maret 2018 | 15:50 WIB
Momen menegangkan pembalap finish pakai lutut
Screen Capture MotoGP.com
Momen menegangkan pembalap finish pakai lutut

Otomania.com - Di semua ajang balap, pasti ada perayaan sebelum pebalap melewati garis finish. Biasanya, mereka melakukan wheelie atau bahkan berpose berdiri.

Tapi yang terjadi dengan pebalap Moto3 di Assen musim 2015 ini benar-benar beda. Niklas Ajo finish dengan pose berlutut di samping motornya.

Sebenarnya hal itu bukan dimaksudkan untuk selebrasi, melainkan saat tikungan terakhir sebelum finish, dirinya terpelanting dari motornya dan nyaris crash.

(BACA JUGA: Apa yang Bikin Rossi Optimis Membalap Sampai Usia 40 Tahunan?)

Tidak mau menyerah, Ajo yang berasal dari Finlandia ini terus bertahan dengan memegangi setang motornya meski dirinya harus terseret.

Kejadian yang dialami Ajo ini mendapat tepuk tangan meriah dari GP mania yang hadir di sirkuit Assen. Sayangnya dia harus rela finish di posisi 17 dan tak dapat poin.

Lihat nih, video finish dengan gayanya Niklas Ajo.

Editor : Donny Apriliananda
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa