Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Masih Nomor 1 Dunia

Irsyaad Wijaya - Selasa, 27 Februari 2018 | 07:45 WIB
Ilustrasi logo Toyota
Reuters.com
Ilustrasi logo Toyota

Otomania.com – Jika melihat data penjualan mobil dalam skala dunia, Nissan beserta grup-nya lah yang jadi juara pada 2017. Kemudian disusul produk asal Jerman, Volkswagen (VW) pada urutan kedua. Namun, bila perhitungan berdasar hanya per merek saja, Toyota lah jawaranya.

Data itu berdasarkan pencatatan dari JATO Dynamics, analis yang ada di Uxbridge, Inggris. Metodenya dengan merangkum sebanyak 52 pasar otomotif dunia, dan hasilnya pabrikan asal Jepang itu sebagai merek dengan penjualan terbanyak. Sebanyak 7.843.423 unit mobil baru pada 2017 laku terjual.

Masih berdasar hitungan per merek, urutan kedua ada Volkswagen yang bisa mengirimkan produknya dari pabrik sebanyak 6.639.250 unit, selisihnya 1,2 juta dari Toyota. Sedangkan Nissan berada di posisi ke-4 di dunia yang terjual total 4.834.694 unit mobil.

(BACA JUGA: Beli Toyota Bisa Diganjar Nonton Piala Dunia di Russia)

Berbeda lagi jika melihat dengan sisi pandang secara grup, Aliansi Nissan-Renault-Mitsubishi mencapai total penjualan 10,6 juta unit pada 2017. Disusul grup VW yang menggelontor mobil 10,53 juta unit. Selanjutnya grup Toyota yang ada di posisi ketiga, menjual 10,2 juta unit.

Selain itu JATO juga merilis bahwa tahun lalu, sudah 86,05 juta mobil terjual secra total di seluruh dunia. Catatannya, jumlah mobil terjual hanya untuk kendaraan penumpang dan mobil komersial ringan, tak termasuk sportscar dan truk.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa