Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Begini Motor Tim Valentino Rossi di MotoGP Jika Merapat Ke Yamaha

Irsyaad Wijaya - Senin, 26 Februari 2018 | 08:45 WIB
YZR-M1 dengan livery tim Sky Racing VR46
Instagram.com/everythingmotogp/
YZR-M1 dengan livery tim Sky Racing VR46

Otomania.com - 2019 mendatang, kontrak kerjasama antara Yamaha dengan tim tech3 MotoGP resmi berhenti. Kabar yang beredar karena pabrikan asal Jepang tersebut tak memberikan perlakuan maksimal kepada tim satelit.

Seperti masalah part mesin, hingga tak diberikan teknisi terbaik untuk Tech3. Kabar itu seiring berjalan dengan rencana Valentino Rossi setelah pensiun di ajang balap MotoGP yang akan menjadi bos tim balap.

Kabar itu yang membuat bos tim Tech3, Herve Poncharal mengundurkan diri dari Yamaha. Selain itu, mungkin ini menjadi langkah awal Rossi bersama tim besutannya untuk masuk dalam ajang MotoGP yang menggantikan tim dengan pebalap Johann Zarco tersebut.

Tapi, kabar tersebut langsung mendapat sanggahan dari Alberto Tebaldi, sang Manajer tim VR46 yang juga orang kepercayaan Rossi yang berkata jika isu tak benar. Hal lainnya, karena kontrak tim yang masih penuhi kuota berjalan hingga 2020 mendatang.

(BACA JUGA: Perpisahan Yamaha dan Tech3 Bikin Panas Kuping Tim Rossi)

Meskipun ada tepisan, tapi banyak pihak yang tak percaya dan bahkan sampai ada yang bikin renderan motor Yamaha YZR-M1 milik tim SKY Racing VR46.

Sosooknya pertama kali diunggah oleh akun Instagram bernama @everythingmotogp yang liverynya sama dengan yang digunakan di Moto2 dan Moto3 saat ini.

Editor : Donny Apriliananda
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa